M. Fadhil, Suaib and Miftahul, Chair (2022) Rancang Bangun Sistem Automatic Transfer Switch PLTS Off Grid Dengan PLN Untuk Keperluan Rumah Tangga” oleh : Miftahul Chair, M. Fadhil Suaib, Syalom Madika Rombe Mangiwa. Diploma thesis, Politeknik negeri Ujung Pandang.
RANCANG BANGUN SISTEM AUTOMATIC TRANSFER SWITCH PLTS OFF GRID DENGAN PLN UNTUK KEPERLUAN RUMAH TANGGA wtr.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
Abstract
Manusia dalam kehidupan sehari-hari tak lepas dari penggunaan alat-alat elektronik sehingga beberapa alat elektronik harus dijaga kontinuitasnya agar tetap menjalankan fungsinya. Maka dari itu perlu ada suplai sumber energi lain seperti Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) yang dapat dialihkan sebagai cadangan apabila terjadi gangguan pada PLN. Untuk pengalihan suplai energi tersebut maka diperlukan sistem kontrol Automatic Transfer Switch (ATS), sehingga memudahkan manusia dalam pengontrolannya. Metode yang digunakan dalam tugas akhir ini adalah bagaimana merancang bangun Automatic Transfer Switch (ATS) pada modul surya, bagaimana sistem kerja Automatic Transfer Switch (ATS) sebagai alat switching beban secara otomatis. Dari hasil alat ini dipeoleh switching pada beban 5 watt, 55 watt dan 55 watt + 46 VA adalah 4 detik. Untuk pengujian pengisian baterai, dengan intensitas cahaya 124000 lux dapat menghasilkan 42,5 V sedangkan pada intensitas cahaya 14420 lux dan intensitas cahaya 5846 lux hanya dapat menghasilkan 40,4 V dan 38 V. Dan intensitas cahaya juga berpengaruh pada tegangan baterai dimana pada intensitas cahaya 124000 lux tegangan baterai selama 30 menit mencapai13,4 V sedangkan pada intensitas cahaya 14420 lux dan intensitas cahaya 5846 lux tegangan baterai hanya mencapai 13 V dan 12,9 V dalam 30 menit.
Kata Kunci : PLN, Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS), Automatic Transfer Switch (ATS)
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Listrik |
Depositing User: | Sahriana S.Sos |
Date Deposited: | 19 May 2023 01:11 |
Last Modified: | 19 May 2023 01:11 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/2115 |