Nurfadillah, Nurfadillah (2021) Pencucian Batu Bara Sebagai Upaya Peningkatan Kualitas Batu Bara Di Pt. Sucofindo Cabang Tarakan. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
PENCUCIAN BATU BARA SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN KUALITAS.. (1).pdf
Restricted to Registered users only
Download (5MB)
Abstract
Salah satu perameter yang menunjukkan rendahnya kualitas batu bara yaitu adanya kandungan sulfur dan abu. Pencucian batu bara di PT. Sucofindo cabang Tarakan bertujuan untuk melihat pengaruh penurunan kadar sulfur dan abu batu bara setelah pencucian serta kenaikan kualitas batu bara dengan indikasi nilai kalor menggunakan basis standar ASTM. Pada penelitian ini pencucian dilakukan menggunakan akuades dengan 2 variasi, yaitu suhu dan waktu pemanasan. Hasil karakterisasi untuk sulfur sebelum pencucian yaitu 1,51% dan setelah pencucian selama 120 menit pada variasi suhu rata-rata sebesar 1,1% dan variasi waktu pada suhu 90℃ sebesar 1%. Kadar abu sebelum pencuian sebesar 10,76%, setelah pencucian selama 120 menit pada variasi suhu sebesar 5,45% dan variasi waktu pada suhu 90℃ sebesar 5,11%. Adapun nilai kalor sebelum dan sesudah pencucian yaitu 6410 cal/g dan 6430 cal/g.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TP Chemical technology |
Divisions: | Jurusan Kimia > D3 Analisis Kimia |
Depositing User: | Unnamed user with username 197509082001121002 |
Date Deposited: | 17 May 2023 03:36 |
Last Modified: | 17 May 2023 03:36 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/2077 |