Search for collections on PNUP Repository

Pengembangan Robot Rehabilitasi Kaki untuk Penderita Stroke

Novita Sari and Rian Rivandi (2019) Pengembangan Robot Rehabilitasi Kaki untuk Penderita Stroke. Diploma thesis, UNSPECIFIED.

[thumbnail of Pengembangan Robot Rehabilitasi Kaki untuk Penderita Stroke.pdf] Text
Pengembangan Robot Rehabilitasi Kaki untuk Penderita Stroke.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Abstract

Pola hidup sehat amatlah penting untuk menjaga berbagai macam penyakit
yang timbul, salah satunya adalah stroke. Stroke dapat timbul karena pola hidup
yang kurang terjaga seperti kurangnya berolahraga secara rutin dan akibat dari pola
makan yang tidak sehat dan kurangnya asupan gizi. Menjalani gaya hidup sehat
sebagai bagian dari kebiasaan baik yang dijalani setiap hari, dapat mengurangi
risiko stroke. Namun disamping itu, akibat segala sesuatu yang mengandalkan
teknologi dapat berpotensi terserang penyakit pada manusia diantarnya adalah
Stroke. Dalam lingkup internasional telah dibuat alat rehabilitasi untuk penderita
stroke. Namun untuk pengandaan alat rehabilitasi tersebut tidak terjangkau oleh
masyarakat kalangan menengah kebawah. Pada tahun 2016 sampai 2017 telah
dibuat robot rehabilitasi lengan untuk penderita stroke dengan desain alat yang
ekonomis dan tahun 2018 telah dibuat robot rehabilitasi kaki, namun robot
rehabilitasi yang telah dibuat memerlukan pengembang.
Penelitian ini dilakukan untuk mengembangkan robot rehabilitasi kaki tahun
2018 pada bagian mekanik dan penambahan gerakan. Berdasarkan tujuan bahwa
untuk bagian mekanik desain agar lebih kompatibel serta gerakan robot dapat
disesuaikan dengan kebutuhan pasien. Sehubungan dengan itu, pengembangan ini
diawali dengan mengganti transmisi ulir pada pergerakan menekuk kaki dengan
menggunakan motor linear. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan
voltmeter, amperemeter, sudut derajat, dan mistar.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan robot
rehabilitasi kaki untuk penderita stroke telah berhasil dilakukan dengan
menggunakan komponen yang ekonomis dan hasil perancangan yang sesuai dengan
kebutuhan rehabilitasi stroke. Hasil desain kontrol gerakan telah sesuai dengan
kebutuhan pasien penderita stroke, yaitu control gerakan untuk fleksi-ekstensi pada
lutut dengan sudut tekukan 0° - 135° dan dorsofleksi-plantarfleksi untuk
pergelangan kaki dengan sudut tekukan 15o – 0 o - 15o
serta eversi-inversi untuk
pergelangan kaki dengan sudut tekukan 20° - 0° - 15°.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Jurusan Teknik Mesin > D4 Teknik Mekatronika
Depositing User: B.J.H Library PNUP
Date Deposited: 11 May 2023 03:11
Last Modified: 11 May 2023 03:11
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/1749

Actions (login required)

View Item
View Item