Search for collections on PNUP Repository

Pembuatan Biogas Dari Limbah Ikan Dengan Ko-Substrat Isi Rumen Sapi Dan EM4 Menggunakan Biodigester

Muh. Nur Alamsyah, Shahib Thaha and Nurlianti. A, Nurlianti. A (2017) Pembuatan Biogas Dari Limbah Ikan Dengan Ko-Substrat Isi Rumen Sapi Dan EM4 Menggunakan Biodigester. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
Pembuatan Biogas Dari Limbah Ikan Dengan Ko-Substrat...pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (15MB)

Abstract

RINGKASAN
Biogas adalah gas yang dihasilkan dari proses penguraian bahan-bahan organik oleh mikroorganisme pada kondisi langka oksigen (anaerob). Komponen biogas: ± 60 % CH4(metana), ± 38 % CO2 (karbondioksida), ± 2 % N2, O2, H2, dan H2S. Isi rumen sapi dijadikan ko-substrat karena mempunyai banyak bakteri yang mampu memproses limbah organik menjadi biogas,penambahan effective microorganisme 4 (EM4) dimaksudkan untuk mempercepat proses pendegradasian limbah organik untuk diolah menjadi biogas. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh dari penambahan limbah isi rumen sapi dan EM4 sebagai bahan tambahan (ko-substrat) terhadap pembentukan energi alternatif biogas dari limbah ikan
Pembuatan biogas dilakukan dengan cara fermentasi limbah organik dengan ko-substrat isi rumen sapi dan EM4 pada tangki biodigester volume 150 L. Penelitian ini dilakukan sebanyak tiga kali percobaan dengan komposisi untuk percobaan I limbah ikan 50%, isi rumen sapi 30% dan air 20%. Untuk percobaan II dan III komposisi limbah samadengan percobaan I namun dilakukan penambahan EM4 masing-masing 1 L dan 2 L. Bahan baku difermentasi hingga proses produksi volume biogas konstan, setiap harinya dilakukan pengamatan terhadap tekanan, uji nyala, volume biogas yang dihasilkan.
Hasil penelitian menunjukkan percobaan I menghasilkan tekanan total 5 atm, volume biogas total 6977 mL dan uji nyala pada hari ke 15 – 20 menghasikan warna api biru. Percobaan II menghasilkan tekanan total 7,1 atm, volume biogas total 9952 mL dan uji nyala pada hari ke 11 – 18 menghasilkan warna api biru dan percobaan II menghasilkan tekanan total 5,7 atm, volume biogas total 8013 mL dan uji nyala pada hari ke 13-16 menghasilkan warna api biru. Dari ketiga percobaan tersebut yang menunjukkan kondisi biogas optimum adalah percobaan II.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Divisions: Jurusan Kimia > D4 Teknologi Kimia Industri
Depositing User: Unnamed user with username 197103102001121001
Date Deposited: 06 May 2023 02:02
Last Modified: 06 May 2023 02:02
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/1461

Actions (login required)

View Item
View Item