Jumrah, Jumrah and Rizky, Amalia (2020) Analisis Proximate Batubara Sebagai Bahan Bakar Boiler Di Pltu Pt Semen Tonasa. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
ANALISIS PROXIMATE BATUBARA .pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
Abstract
Pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) merupakan salah satu pembangkit listrik yang mengandalkan energi kinetik dari uap untuk menghasilkan energi listrik. Salah satu bahan bakar yang digunakan untuk boiler di PLTU PT Semen Tonasa adalah batubara subbituminous. Batubara subbituminous memiliki kadar air 23,4%, zat terbang 34,2%, dan karbon tetap 42,4%.
Tujuan kerja praktek ini adalah menghitung kadar air, kadar abu, zat terbang, dan karbon tetap pada batubara subbituminous. Adapun cara pengambilan sampel dengan metode sampling yang dilakukan sebanyak satu kali setiap minggu dalam waktu empat minggu. Penentuan kadar air menggunakan oven pada suhu 110°C sampai mencapai berat konstan, kadar abu menggunakan furnace pada suhu 815°C sampai mencapai berat konstan, zat terbang menggunakan furnace pada suhu 900°C selama 7 menit dan penentuan karbon tetap yaitu berdasarkan hasil pengurangan dari selisih nilai kadar air, kadar abu dan zat terbang berdasarkan Dokumen Mutu no. 24.42/P/016.
Hasil yang didapatkan pada analisa batubara yaitu pada minggu pertama diperoleh kadar air 14,46%, kadar abu 4,83%, zat terbang 43,03%, dan karbon tetap 37,58%. Pada minggu kedua diperoleh kadar air 15,46%, kadar abu 4,64%, zat terbang 42,66%, dan karbon tetap 37,24%. Pada minggu ketiga diperoleh kadar air 13,57%, kadar abu 4,77%, zat terbang 43,24%, dan karbon tetap 38,42% serta minggu keempat diperoleh kadar air 13,51%, kadar abu 4,97%, zat terbang 43,24%, dan karbon tetap 38,28%. Berdasarkan dokumen mutu no. 24.42/P/016 target mutu kadar air 5-25%, kadar abu maksimal 16%, dan zat terbang 30-45%. Dari hasil analisis parameter kualitas batubara yang dilakukan menunjukkan bahwa data tersebut telah memenuhi target sebagai bahan bakar boiler.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TP Chemical technology |
Divisions: | Jurusan Kimia > D3 Teknik Kimia |
Depositing User: | Unnamed user with username 197103102001121001 |
Date Deposited: | 04 May 2023 01:10 |
Last Modified: | 04 May 2023 01:10 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/1275 |