Nur, Faajran Imamal and Hidayatullah Ak, Ahmad (2024) Analisis Metode Pelaksanaan Pengecoran Face Slab Menggunakan Alat Slipform Pada Main Dam Proyek Pembangunan Bendungan Pamukkulu Paket Ii Kab. Takalar. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
Analisis Metode Pelaksanaan Pengecoran Face Slab Menggunakan....pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (8MB)
ANALIS~1.PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (20MB)
Abstract
Dalam setiap proyek konstruksi untuk mencapai target keberhasilan suatu proyek konstruksi, diperlukan suatu alat pendukung untuk melancarkan kegiatan konstruksi secara keseluruhan. Salah satunya adalah alat berat yang digunakan didalam proyek konstruksi untuk memudahkan manusia dalam proses pekerjaan Pembangunan infrastruktur dalam pelaksanaan konstruksi dan menjadi salah satu faktor penting dalam proses pelaksanaan proyek konstruksi
Berdasarkan hasil dari penelitian ini penulis dapat menarik beberapa poin Kesimpulan sebagai berikut :
1. Diketahui bahwa metode pengecoran menggunakan SlipForm yang dilaksanakan di Bendungan Pamukkulu melalui beberapa tahapan. Dimulai dari penuangan campuran beton dari TM, kemudian disalurkan melalui talang, dan dikontrol menggunakan Conveyor Belt yang selanjutnya akan di jatuhkan ke permukaan area yang akan dicor dan dipadatkan menggunakan Vibrator, yang langhkah terakhirnya dilakukan Finishing pada permukaan beton.
2. Tingkat produktivitas alat SlipForm pada pelaksanaan pengecoran Face Slab menunjukkan hasil yang lebih tinggi. Dimana produktivitas rata-rata alat SlipForm mencapai 9,52 m³/jam atau kecepatan menghamparnya setara dengan 2,14 m/jam, 20 kali lebih cepat dibandingkan metode konvensional, yang memiliki produktivitas sebesar 0,462 m³/jam yang kecepatan hamparannya sekitar 0,104 m/jam.
3. Faktor-faktor yang berperan penting dan dapat mempengaruhi produktivitas alat berat SlipForm sebagai berikut; volume dan dimensi pekerjaan, kecepatan proses pekerjaan, kapasitas produksi beton, dan frekuensi serta kualitas pekerjaan tambahan.
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
| Divisions: | Jurusan Teknik Sipil > D4 Jasa Konstruksi |
| Depositing User: | Rahmawati S.Sos |
| Date Deposited: | 23 Oct 2025 01:42 |
| Last Modified: | 23 Oct 2025 02:37 |
| URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/12716 |
