Search for collections on PNUP Repository

Sistem Monitoring Bibit Padi Berbasis Internet of Things (IoT)

Karolin, Ririn and Kappu, Irnajayanti (2023) Sistem Monitoring Bibit Padi Berbasis Internet of Things (IoT). Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
RANCANG BANGUN KAMERA MONITORING AKTIVITAS BAYI BERBASIS IoT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
RANCANG BANGUN KAMERA MONITORING AKTIVITAS BAYI BERBASIS IoT_Sampul_Abstrak_bab 1_Bab 2_Penutup_Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (2MB)

Abstract

Ririn Karolin / Irnajayanti Kappu 2023. Sistem Monitoring Bibit Padi Berbasis Internet Of Things (IoT), Laporan Tugas Akhir, Program Studi Teknik Telekomunikasi Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Ujung Pandang, Pembimbing: Ir. Abdullah Bazergan, M.T. dan Ibrahim Abduh, S.ST.,M.T.
Tujuan penulisan tugas akhir ini adalah untuk memanfaatkan teknologi Internet of Things di bidang pertanian agar petani dapat memonitoring sistem pertanian dari jarak jauh khususnya kelembaban tanah dan suhu pada bibit padi. Selain untuk memonitoring kelembaban tanah dan suhu pada bibit padi alat ini juga memiliki komponen pompa air yang akan berfungsi secara otomatis jika kelembaban tanah dan suhu berada pada tingkat tertentu.
Metode penelitian dilakukan dengan prosedur kerja yang didalamnya terdapat identifikasi masalah, studi literatur dan perancangan alat. Pada identifikasi masalah meliputi perumusan masalah dan tujuan penelitian. Studi literatur dimaksudkan untuk mencari referensi dari berbagai macam sumber. Kemudian pada perancangan alat meliputi diagram blok, flowchart dan rangkaian skematik dari alat yang dibuat.
Hasil uji coba dari alat yang telah dibuat dapat dikatakan cukup baik. Pada program yang telah dibuat, alat monitoring bibit padi bekerja untuk menyiram ketika kelembaban tanah berada pada nilai <40% dan suhu >37⁰C dan pompa air akan berhenti menyiram ketika kelembaban tanah >60%. Pada hasil uji coba alat pada tanah bibit padi memiliki kelembaban sebesar 20% yang membuat pompa air menyala secara otomatis lalu berhenti ketika kelembaban tanah mencapai 65%.
Kata Kunci: Kelembaban Tanah, Suhu, NodeMCU ESP8266, IoT

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Telekomunikasi
Depositing User: Unnamed user with username 197509082001121002
Date Deposited: 09 Oct 2025 02:42
Last Modified: 09 Oct 2025 02:42
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/12651

Actions (login required)

View Item
View Item