Basis, Kiswah Anugrah (2024) Rancang Bangun Simulasi Karate Menggunakan Sensor Gerak Motion Capture. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
RANCANG BANGUN SIMULASI KARATE MENGGUNAKAN SENSOR ...pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (7MB)
RANCANG BANGUN SIMULASI KARATE MENGGUNAKAN SENSOR ....pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (6MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membuat aplikasi simulasi Karate menggunakan teknologi motion capture dengan kamera Kinect, yang dirancang untuk membantu individu berlatih Karate secara mandiri dengan menangkap dan menilai gerakan pengguna. Teknologi motion capture memungkinkan perekaman dan deteksi gerakan tubuh, yang kemudian diubah menjadi data animasi untuk menguji dan menganimasi gerakan dalam aplikasi. Pendekatan yang digunakan adalah metode SDLC Waterfall, yang mencakup tahapan studi literatur, pengumpulan data, perancangan, pembuatan aplikasi, hingga pengujian. Hasil pengujian terhadap sensor Kinect dan aplikasi, termasuk pengujian Black Box dan kuesioner, menunjukkan bahwa aplikasi ini efektif dalam mendeteksi dan menilai gerakan Karate, serta mendapatkan respons positif dari pengguna. Dengan adanya aplikasi ini, masyarakat dapat berlatih Karate tanpa harus bergantung pada instruktur fisik, sehingga lebih mudah diakses oleh berbagai kelompok masyarakat dengan biaya yang lebih terjangkau. Penelitian ini berpotensi memberikan kontribusi positif dalam mengembangkan keterampilan bela diri dan meningkatkan rasa aman individu melalui pendekatan inovatif, serta dapat digunakan sebagai alat penilaian dalam kompetisi Karate, mencerminkan langkah progresif dalam penggunaan teknologi motion capture untuk memberdayakan individu dalam meningkatkan kemampuan pertahanan diri.
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science |
| Divisions: | Jurusan Teknik Informatika dan Komputer > D4 Teknik Multimedia dan Jaringan |
| Depositing User: | Rahmawati S.Sos |
| Date Deposited: | 17 Jul 2025 03:25 |
| Last Modified: | 17 Jul 2025 03:29 |
| URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/12401 |
