Search for collections on PNUP Repository

Rancang Bangun Alat Pengontrol Suhu Dan Kelembaban Inkubator Penetas Telur Berbasis Internet Of Things

Ningsih, Azrah Dwi (2024) Rancang Bangun Alat Pengontrol Suhu Dan Kelembaban Inkubator Penetas Telur Berbasis Internet Of Things. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Sampul, Bab I, Bab II, Bab III dan Bab V] Text (Sampul, Bab I, Bab II, Bab III dan Bab V)
RANCANG BANGUN ALAT PENGONTROL SUHU ...pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
RANCANG BANGUN ALAT PENGONTROL SUHU ...pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Salah satu sektor dalam kebutuhan konsumen masyarakat yang menjadi fokus utama adalah industri peternakan ayam, yang hingga kini tetap menjadi pilihan utama karena tingginya permintaan akan kebutuhan pokok. Dengan adanya kondisi seperti ini tentunya berpengaruh terhadap kebutuhan bibit ayam itu sendiri. Akan tetapi alat penetas telur yang masih melakukan pengaturan suhu dan kelembaban secara manual.
Penelitian ini bertujuan untuk membuat inkubator penetas telur dengan sistem mengontrol suhu dan kelembaban inkubator sesuai dengan yang diinginkan. Sistem ini dapat menampilkan data suhu dan kelembaban secara real-time serta dilengkapi dengan pemutaran telur secara otomatis.
Penelitian ini menggunakan metode pengambilan data dengan melakukan pengujian hardware dengan cara melakukan pengujian kemampuan sensor dalam mendeteksi suhu dan kelembaban, pengujian dalam kemampuan untuk menampilkan waktu secara real time, dan kemampuan menggerakkan rak geser secara otomatis. Komponen utama yang digunakan pada penelitian ini antara lain ESP32, sensor DHT22, RTC DS3231, LCD, modul motor stepper, motor stepper, ESP32 Cam, heater, modul adaptor 12v, SIM800L V2, kipas, dan stepdown lm2596.
Hasil dari penelitian ini berupa inkubator penetas telur yang dapat mengontrol suhu dan kelembaban secara otomatis maupun manual melalui aplikasi dengan set point suhu 36 – 40oC dan kelembaban 55 – 60%. Berdasarkan hasil pengujian perbedaan pembacaan suhu pada inkubator dengan menggunakan hygrometer memiliki selisih 0,63% dan kelemababan 1,44%. Hal ini menunjukkan bahwa sensor suhu dapat dijadikan alat untuk mengukur suhu dan kelembaban dalam inkubator. Informasi yang ditampilkan pada layar LCD sama dengan yang ada pada aplikasi. Pemutaran telur dengan menggunakan rak geser bergerak setiap 4 jam sekali.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Jurusan Teknik Informatika dan Komputer > D4 Teknik Multimedia dan Jaringan
Depositing User: Rahmawati S.Sos
Date Deposited: 11 Jul 2025 00:15
Last Modified: 11 Jul 2025 00:18
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/12342

Actions (login required)

View Item
View Item