Nabila, Putri (2024) Analisis Tingkat Kesehatan Koperasi Simpan Pinjam Berkat Bulukumba Tahun 2018-2022. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
SAMPUL.BAB,I,II,III DAN V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (3MB)
ANALISIS TINGKAT KESEHATAN KOPERASI SIMPAN PINJAM BERKAT BULUKUMBA TAHUN 2018-2022.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (5MB)
Abstract
KSP Berkat Bulukumba merupakan KSP terbesar di Bulukumba dilihat dari jumlah anggotanya yang sangat banyak sebesar 29. 960 orang, sehingga penilaian kesehatan koperasi perlu di ukur. KSP Berkat selama 5 tahun dari 2018 sampai dengan tahun 2022 hanya melakukan penilaian kesehatan secara mandiri berdasarkan 3 rasio pada aspek keuangan saja dan tidak mengacu pada aturan baru yang telah ditentukan menteri koperasi, sehingga KSP Berkat Bulukumba tidak dapat menilai kesehatan koperasinya secara komprehensif. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesehatan KSP Berkat Bulukumba tahun 2018-2022 berdasarkan Peraturan Deputi Bidang Pengawasan Kementrerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menegah (KUKM) Republik Indonesia Nomor 06/Per/Dep.6/IV/2016. Analisis tingkat kesehatan koperasi dinilai dengan tujuh aspek, yaitu aspek permodalan, kualitas aktiva produktif, manajemen, efisiensi, likuiditas, kemandirian dan pertumbuhan, serta aspek jatidiri koperasi..
Pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan wawancara dan kuesioner yang digunakan untuk mengukur aspek manajemen dan analisis dokumen berupa laporan neraca dan laporan SHU KSP Berkat Bulukumba tahun 2018-2022. Teknik analisis data yang digunakan dalam kegiatan ini adalah deskriptif kuantitatif.
Berdasarkan hasil perhitungan tingkat kesehatan KSP Berkat Bulukumba selama lima periode dari tahun 2018 sampai dengan tahun 2022 berdasarkan Peraturan Deputi Bidang Pengawasan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menegah RI No.06/Per/Dep.6/IV/2016 menunjukkan skor 68,65 dengan predikat ‘Cukup Sehat”. Selama tahun 2018 dan 2019 memeproleh skor 68,20, tahun 2020 sampai dengan tahun 2022 mengalami peningkatan sehingga memperoleh skor 68,80.
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
| Divisions: | Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial |
| Depositing User: | Sitti Maryam |
| Date Deposited: | 04 Jun 2025 07:24 |
| Last Modified: | 04 Jun 2025 07:24 |
| URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/12131 |
