Dahlan, Nurul Hikma (2024) Analisis Activity Based Costing Sebagai Alternatif Perhitungan Tarif Jasa Rawat Inap Pada Rsu Aisyiyah St. Khadijah Di Kabupaten Pinrang. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
SAMPUL.BAB,I,II,III DAN V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (8MB)
ANALISIS ACTIVITY BASED COSTING SEBAGAI ALTERNATIF PERHITUNGAN TARIF JASA RAWAT INAP PADA RSU AISYIYAH ST. KHADIJAH DI KABUPATEN PINRANG.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (9MB)
Abstract
Perhitungan biaya rawat inap sangat penting karena berkaitan dengan masalah penentuan harga pokok jasa rawat inap, yang pada akhirnya akan mempengaruhi penentuan harga jualnya atau tarif rawat inap. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penentuan tarif jasa rawat inap dengan menggunakan activity based costing.
Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif yaitu dengan melakukan perhitungan tarif rawat inap menggunakan metode activity based costing dan dibandingkan dengan tarif rawat inap yang telah diterapkan RSU Aisyiyah St. Khadijah di Kabupaten Pinrang. Adapun tarif rawat inap pada layanan umum rumah sakit yaitu untuk kelas VIP sebesar Rp 700.000, kelas I sebesar Rp 500.000, kelas II sebesar Rp 300.000, dan kelas III sebesar Rp 250.000.
Tarif berdasarkan perhitungan activity based costing untuk kelas VIP sebesar Rp 613.147, kelas I sebesar Rp 343.087, kelas II sebesar Rp 278.799, dan kelas III sebesar Rp 243.334. Selisih tarif yang diperoleh yaitu VIP sebesar Rp 86.853, kelas I sebesar Rp 156.913, kelas II sebesar Rp 21.201, dan kelas III sebesar Rp 6.666. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa perhitungan menggunakan activity based costing memberikan hasil yang berbeda. Perhitungan dengan menggunakan metode activity based costing jika dibandingkan dengan tarif standar yang digunakan rumah sakit memberikan hasil yang lebih rendah. Oleh karena itu, dengan menggunakan metode activity based costing akan mempengaruhi tarif rawat inap pada layanan umum lebih rendah dibandingkan dengan tarif rawat inap yang telah diterapkan di rumah sakit.
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
| Divisions: | Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial |
| Depositing User: | Sitti Maryam |
| Date Deposited: | 03 Jun 2025 05:47 |
| Last Modified: | 03 Jun 2025 05:47 |
| URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/12110 |
