Baso, Elly Farhan El (2024) Pemasangan Dioda Pada Setiap Sel Surya Untuk Menanggulangi Efek Bayangan. Diploma thesis, Politeknik negeri Ujung Pandang.
SAMPUL, BAB I, II, III & V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
PEMASANGAN DIODA PADA SETIAP SEL SURYA UNTUK MENANGGULANGI EFEK BAYANGAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Efek bayangan pada sistem pembangkit listrik tenaga surya terjadi ketika sebagian sel surya terhalang oleh objek seperti pohon atau bangunan, sehingga mengurangi cahaya yang diterima sel. Hal ini menyebabkan penurunan signifikan pada arus (Ipv), tegangan (Vpv), dan daya (Ppv) yang dihasilkan, serta dapat memicu ketidakseimbangan arus yang berpotensi menyebabkan hotspot, yang dapat merusak sel surya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cara menanggulangi efek bayangan yang terjadi pada panel surya. Penelitian ini menggunakan PSIM (Power Simulation) sebagai perbandingan hasil daya yang dihasilkan oleh panel surya dalam kondisi iradiasi yang berbeda.
Berdasarkan dari hasil penelitian Dioda bypass dipasang pada setiap 50 sel surya untuk membantu arus tetap mengalir saat sebagian panel terkena bayangan. Pada kondisi bayangan ringan hingga sedang (0%-60%), dioda sangat efektif dalam menjaga arus dan tegangan. Namun, pada bayangan ekstrem (80%-100%), meskipun dioda masih berfungsi, cahaya yang diterima sangat rendah sehingga arus yang dihasilkan tetap kecil. Akibatnya, efektivitas dioda menjadi terbatas pada kondisi bayangan hampir penuh.
Kata kunci: Efek Bayangan, iradiasi, Panel Surya, Dioda Bypass, PSIM (Power Simulation)
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
| Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > D4 Teknik Listrik |
| Depositing User: | Sahriana S.Sos |
| Date Deposited: | 23 May 2025 06:14 |
| Last Modified: | 23 May 2025 06:14 |
| URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/12051 |
