Search for collections on PNUP Repository

Audit Manajemen Atas Fungsi Sumber Daya Manusia Pada Pt Baruga Asrinusa Development Di Makassar

Halim, Nur Azizah (2024) Audit Manajemen Atas Fungsi Sumber Daya Manusia Pada Pt Baruga Asrinusa Development Di Makassar. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
SAMPUL.BAB,I,II,III DAN V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
AUDIT MANAJEMEN ATAS FUNGSI SUMBER DAYA MANUSIA PADA PT BARUGA ASRINUSA DEVELOPMENT DI MAKASSAR .pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Manajemen Sumber Daya Manusia (SDM) adalah elemen kunci yang mendukung keberhasilan operasional suatu perusahaan. Audit manajemen SDM bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas fungsi SDM dalam perusahaan, memastikan bahwa kebijakan, prosedur, dan praktik SDM telah diimplementasikan dengan benar, sesuai dengan standar yang berlaku, dan selaras dengan tujuan strategis perusahaan. PT Baruga Asrinusa Development mengalami tantangan dalam pengelolaan SDM seiring dengan berkembangnya perusahaan. Audit ini dilakukan untuk mengidentifikasi efektifitas dan efisiensi aktivitas SDM di PT Baruga Asrinusa Development.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data diperoleh melalui wawancara, kuesioner, dan observasi. Audit dilakukan berdasarkan enam aktivitas SDM, yaitu: perencanaan, rekrutmen, seleksi dan penempatan, pengembangan, penilaian kinerja, pemutusan hubungan kerja.
Hasil Audit manajemen SDM di PT Baruga Asrinusa Development mengidentifikasi beberapa kelemahan yang perlu segera diperbaiki untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan sumber daya manusia. Dimulai dari aktivitas perencanan dimana SOP belum dijalankan dengan baik, aktivitas rekrutmen yang masih menggunakan rekomendasi pihak internal untuk mempermudah proses rekrutmen. Aktivitas seleksi dan penempatan yang dimana beberapa karyawan banyak ditempatkan pada posisi yang tidak sesuai dengan latar Pendidikan yang dimiliki. Aktivitas pengembangan yang belum merata untuk tiap karyawan. Aktivitas penilaian, HDR belum tegas dalam menindaklanjuti karyawan yang sering melanggar, dan aktivitas pemutusan hubungan kerja yang belum memiliki SOP yang jelas secara tertulis. Adanya rekomendasi yang diberikan, diharapkan perusahaan dapat menerapkannya sehingga perusahaaan bisa meningkatkan kepuasan dan kinerja karyawan, serta mencapai tujuan strategisnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial
Depositing User: Sitti Maryam
Date Deposited: 20 May 2025 02:58
Last Modified: 20 May 2025 02:58
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/12018

Actions (login required)

View Item
View Item