Ramadhani, Dila (2024) Analisis Pengaruh Current Ratio, Debt To Asset Ratio, Total Asset Turnover, Dan Net Profit Margin Terhadap Pertumbuhan Laba Pada Pt Prima Karya Manunggal Kabupaten Pangkep. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
SAMPUL BAB I, II III DAN V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (6MB)
ANALISIS PENGARUH CURRENT RATIO, DEBIT TO ASSET RATIO, TOTAL ASSET TURNOVER, DAN NET PROFIT MARGIN TERHADAP PERTUMBUHAN LABA PADA PT PRIMA KARYA MANUNGGAL KABUPATEN PANGKEP.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (6MB)
Abstract
Pengelolaan laporan keuangan dapat diukur dengan menggunakan rasio dan pertumbuhan laba. Laba PT Prima Karya Manunggal menunjukkan penurunan setiap tahunnya salah satunya dikarenakan Pandemi Covid – 19. Penelitian bertujuan untuk mengetahui: 1) untuk mengetahui current ratio, debt to asset ratio, total asset turnover, net profit margin, dan pertumbuhan laba pada PT Prima Karya Manunggal Kabupaten Pangkep tahun 2013 – 2022; 2) untuk mengetahui pengaruh Current Ratio (CR) terhadap pertumbuhan laba; 3) untuk mengetahui pengaruh Debt to Asset Ratio (DAR) terhadap pertumbuhan laba; 4) untuk mengetahui pengaruh Total Asset Turnover (TAT) terhadap pertumbuhan laba; 5) untuk mengetahui pengaruh Net Profit Margin (NPM) terhadap pertumbuhan laba; 6) untuk mengetahui pengaruh Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Total Asset Turnover (TAT), dan Net Profit Margin (NPM) terhadap pertumbuhan laba pada PT Prima Karya Manunggal Kabupaten Pangkep.
Model analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data kuantitatif dari laporan keuangan tahun 2013 – 2022 yang diperoleh dari PT Prima Karya Manunggal. Teknik pengumpulan data adalah studi dokumentasi berupa data keuangan yaitu laporan laba rugi dan neraca PT Prima Karya Manunggal dan berupa wawancara.
Hasil penelitian ini diperoleh bahwa: 1) Kinerja keuangan PT Prima Karya Manunggal berdasarkan current ratio, debt to asset ratio, total asset turnover, net profit margin, dan pertumbuhan laba PT Prima Karya Manunggal dalam keadaan beresiko; 2) current ratio (CR) tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan laba; 3) debt to asset ratio (DAR) berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan laba; 4) total asset turnover tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan laba; 5) net profit margin berpengaruh signfikan terhadap pertumbuhan laba; 6) current ratio, debt to asset ratio, total asset turnover, dan net profit margin secara simultan berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan laba pada PT Prima Karya Manunggal Kabupaten Pangkep tahun 2013 – 2022.
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
| Divisions: | Jurusan Administrasi Niaga > D4 Administrasi Bisnis |
| Depositing User: | Nurhayati S.Sos |
| Date Deposited: | 06 May 2025 05:54 |
| Last Modified: | 06 May 2025 05:54 |
| URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/11923 |
