Search for collections on PNUP Repository

Model Sistem Dinamik Kinerja Rantai Pasok Material Semen (Studi Kasus: Proyek Pembangunan Bendungan Pamukkulu Paket 2 Kabupaten Takalar)

Rabli, Muhammad Eguchi and Nadia, Nadia (2024) Model Sistem Dinamik Kinerja Rantai Pasok Material Semen (Studi Kasus: Proyek Pembangunan Bendungan Pamukkulu Paket 2 Kabupaten Takalar). Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandnag.

[thumbnail of Sampul, Bab I, Bab II, Bab III dan Bab V] Text (Sampul, Bab I, Bab II, Bab III dan Bab V)
MODEL SISTEM DINAMIK KINERJA RANTAI PASOK MATERIAL SEMEN .pdf
Restricted to Registered users only

Download (12MB)
[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
MODEL SISTEM DINAMIK KINERJA RANTAI PASOK MATERIAL SEMEN .pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (12MB)

Abstract

Pengadaan semen dalam jumlah yang besar merupakan salah satu pekerjaan penting, dan memastikan bahwa semen yang dihasilkan tepat waktu, biaya, dan mutu maka dibutuhkan sebuah sistem yaitu rantai pasok (supply chain) yang merupakan serangkaian proses dan tahapan yang terlibat dalam memproduksi, mendistribusikan, dan menggunakan semen dalam proyek konstruksi.
Demikian halnya dengan Proyek Pembangunaan Bendungan Pamukkulu Paket 2 Kabupaten Takalar, terdapat kendala yang dihadapi selama pelaksanaan di lapangan yaitu mobilisasi semen yang sering mengalami keterlambatan dan semen yang dikirimkan kurang dari permintaan, gangguan yang terjadi ketika kondisi semen di dalam silo batching plan kurang atau kosong yang akan menyebabkan terhentinya proses produksi beton karena tidak tersedianya bahan baku beton yaitu semen. Hal ini tentunya akan mengganggu proses pembangunaan, untuk itu perlu dilakukan penelitian dengan judul model sistem dinamik kinerja rantai pasok material semen dengan tujuan menganalisis kebutuhan dan ketersediaan semen, mengembangkan dan menghasilkan model sistem dinamik rantai pasok material semen, dan mengukuran kinerja aliran rantai pasok material semen dengan metode SCOR.
Hasil penelitian mendapatkan jumlah kebutuhan material semen Proyek Pembangunan Bendungan Pamukkulu Paket 2 Kabupaten Takalar berturut-turut tahun 2022-2024 adalah 8,275.77 ton, 30,783.57 ton, 6,203.86 ton, untuk beton K300 sejumlah 20,846.34 ton, beton K225 sejumlah 22,232.27 ton, beton K225 Flow sejumlah 1,082.03 ton, beton K175 sejumah 618.88 Ton, dan beton K125 sejumlah 535.83 ton, ketersediaan material semen berturut-turut 2022-2024 adalah 7,809.23 ton, 28,845.10 ton, 5,997.36 ton dengan total ketersediaan 42,651.69 ton. Hasil simulasi pembuatan model sistem dinamik kinerja rantai pasok material semen di software powersim dapat diterima dengan nilai MAPE data permintaan semen sebesar 1.7% dan data pengiriman semen sebesar 1.9%. Hasil analisis kinerja aliran rantai pasok material semen Proyek Pembangunan Bendungan Pamukkulu Paket 2 dengan performansi excellent.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Jurusan Teknik Sipil > D4 Jasa Konstruksi
Depositing User: Rahmawati S.Sos
Date Deposited: 14 Apr 2025 02:58
Last Modified: 03 Jun 2025 07:14
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/11816

Actions (login required)

View Item
View Item