Search for collections on PNUP Repository

Studi Perencanaan Pompa Air Tenaga Surya Untuk Kebutuhan Air Bersih Masyarakat Desa Pajukukang Kec. Bontoa Kab. Maros

Asyhar Paharuddin and Ahmad Saparuddin Rakhman (2024) Studi Perencanaan Pompa Air Tenaga Surya Untuk Kebutuhan Air Bersih Masyarakat Desa Pajukukang Kec. Bontoa Kab. Maros. Diploma thesis, Politeknik Negeri ujung Pandang.

[thumbnail of Studi Perencanaan Pompa Air Tenaga Surya Untuk Kebutuhan Air Bersih Masyarakat Desa Pajukukang Kec. Bontoa Kab. Maros Bab.I,II,III,V.pdf] Text
Studi Perencanaan Pompa Air Tenaga Surya Untuk Kebutuhan Air Bersih Masyarakat Desa Pajukukang Kec. Bontoa Kab. Maros Bab.I,II,III,V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB)
[thumbnail of Studi Perencanaan Pompa Air Tenaga Surya Untuk Kebutuhan Air Bersih Masyarakat Desa Pajukukang Kec. Bontoa Kab. Maros.pdf] Text
Studi Perencanaan Pompa Air Tenaga Surya Untuk Kebutuhan Air Bersih Masyarakat Desa Pajukukang Kec. Bontoa Kab. Maros.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

Kabupaten maros khususnya di kecamatan Bontoa Desa Pajukukang termasuk daerah yang sulit akan air bersih. Kondisi topografi wilayah yang terletak di pinggir laut dan muara sungai yang dikelilingi hutan mangrove mengakibatkan sulitnya mendapatkan mata air dan air tawar, sehingga masyarakat desa masih mengandalkan pembelian air bersih melalui truk tangki dengan harga yang cukup tinggi.
Terdapat program pemerintah dengan membangun sebuah kolam penampungan air hujan yang fungsinya untuk menyediakan air bersih dengan cara menampung air hujan. Namun air pada kolam tersebut hanya dapat dirasakan oleh masyarakat yang tinggal disekitarnya. Kurang meratanya pendistribusian air bersih pada kolam tersebut mendorong kami untuk membuat instalasi pendistribusian air bersih dengan memanfaatkan energi matahari sebagai sumber listrik untuk menggerakkan pompa air.
Dalam penelitian ini perencanaan pompa tenaga surya menggunakan model DC PUMP HD-SCPM27-21-110-1500 dengan daya 1500 Watt, max flow 27 m3/h , max head 21 meter untuk mendistribusikan air bersih dari kolam penampungan ke menara tangki dengan total head 44 meter, dan panjang pipa sebesar 100 meter serta volume tandon sebesar 8000 liter.
Perancangan PLTS pompa air tenaga surya di Desa Pajukukang memerlukan energi total sebesar 30000 Wh, Kapasitas PV sebesar 7236 Wp menggunakan panel 500wp dengan jumlah panel sebanyak 15 panel surya, jumlah baterai 48 Baterai 2V 1500 Ah, kapasitas Solar charge Controller sebesar 80 ampere dengan tegangan sistem output sebesar 48 Volt dan kemampuan PV input voltage sebesar maksimal 200 Volt.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Mesin > D4 Teknik Pembangkit Energi
Depositing User: B.J.H Library PNUP
Date Deposited: 19 Mar 2025 03:41
Last Modified: 19 Mar 2025 03:41
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/11709

Actions (login required)

View Item
View Item