Search for collections on PNUP Repository

Pemberian Kompensasi Pegawai Pada Perusahaan Umum Daerah Air Minum Kota Makassar Wilayah Pelayanan Ii

Basar, Wiwi Prayatmi (2024) Pemberian Kompensasi Pegawai Pada Perusahaan Umum Daerah Air Minum Kota Makassar Wilayah Pelayanan Ii. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
SAMPUL BAB I, II, III DAN V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
PEMBERIAN KOMPENSASI PEGAWAI PADA PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM KOTA MAKASSAR WILAYAH PELAYANAN II.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana pemberian kompensasi pegawai pada Perusahaan Umum Daerah Air Minum Kota Makassar Wilayah Pelayanan II. Kegiatan ini bersifat deskriptif yaitu menggambarkan secara jelas bagaimana pemberian kompensasi pegawai pada Perusahaan Umum Daerah Air Minum Kota Makassar Wilayah Pelayanan II. Analisis data yang digunakan pada kegiatan ini adalah analisis data kuantitatif yang menggunakan tabel frekuensi.

Teknik penarikan sampel yang digunakan yaitu teknik penarikan sampel jenuh yaitu mengambil seluruh populasi sebagai sampel sementara teknik pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner yang dibagikan kepada seluruh pegawai bagian Penagihan/SPT dan Petugas Lapangan dan wawancara dilakukan bersama Kepala Wilayah di Perusahaan Umum Daerah Air Minum Kota Makassar Wilayah Pelayanan II.

Berdasarkan dari hasil pembahasan dan pengolahan data, dapat disimpulkan bahwa pemberian kompensasi pegawai yang ada pada Perusahaan Umum Daerah Air Minum Kota Makassar Wilayah Pelayanan II bagian Penagihan dan Petugas Lapangan masuk dalam kategori baik. Dari enam indikator asas keadilan dan dua indikator asas layak dan wajar, seluruh responden menganggap bahwa sistem pemberian kompensasi telah sesuai dan dilaksanakan dengan baik. Namun dari seluruh indikator tersebut belum mencapai level yang sangat sesuai atau sangat baik maka dari itu sebaiknya pihak Perusahaan Umum Daerah Air Minum Kota Makassar Wilayah Pelayanan II lebih meningkatkan sistem pemberian kompensasi agar setiap pegawai dapat merasakan pemberian kompensasi yang sangat sesuai serta memenuhi indikator asas adil serta layak dan wajar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Jurusan Administrasi Niaga > D3 Administrasi Bisnis
Depositing User: Nurhayati S.Sos
Date Deposited: 13 Mar 2025 03:56
Last Modified: 13 Mar 2025 03:56
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/11637

Actions (login required)

View Item
View Item