Search for collections on PNUP Repository

Pengembangan Sistem Monitoring Rubber Tyred Gantry Crane Berbasis Long Range Di Pt Pelindo Terminal Petikemas New Makassar Terminal 2

Muhammad Fajri Akbar and Heryanto (2024) Pengembangan Sistem Monitoring Rubber Tyred Gantry Crane Berbasis Long Range Di Pt Pelindo Terminal Petikemas New Makassar Terminal 2. Diploma thesis, Politeknik Negeri ujung Pandang.

[thumbnail of Pengembangan Sistem Monitoring Rubber Tyred Gantry Crane Berbasis Long Range Di Pt Pelindo Terminal Petikemas New Makassar Terminal 2.pdf] Text
Pengembangan Sistem Monitoring Rubber Tyred Gantry Crane Berbasis Long Range Di Pt Pelindo Terminal Petikemas New Makassar Terminal 2.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (33MB)
[thumbnail of Pengembangan Sistem Monitoring Rubber Tyred Gantry Crane Berbasis Long Range Di Pt Pelindo Terminal Petikemas New Makassar Terminal 2 Bab1235.pdf] Text
Pengembangan Sistem Monitoring Rubber Tyred Gantry Crane Berbasis Long Range Di Pt Pelindo Terminal Petikemas New Makassar Terminal 2 Bab1235.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (23MB)

Abstract

Sistem Monitoring Rubber Tyred Gantry (RTG) Crane jarak jauh pada PT Pelindo Terminal Petikemas New Makassar Terminal 2 sudah dapat dilakukan sebelumnya. Informasi monitoring kondisi RTG sebelumnya masih menggunakan modul komunikasi WiFi. Karena RTG crane merupakan alat yang bergerak terus menerus sehingga terdapat kendala yakni blindspot yang tidak dapat dijangkau oleh jaringan WiFi sehingga data monitoring yang diterima di kantor tidak optimal. Penelitian sebelumnya juga belum dapat memantau kondisi container dan jumlah container pada lapangan penumpukan. Masalah ini dapat diselesaikan dengan penarikan data PLC RTG menggunakan program python dengan mengganti modul komunikasi dari WiFi ke LoRa serta pemasangan beberapa sensor untuk memantau jumlah dan kondisi container pada lapangan penumpukan yang akan ditampilkan pada website monitoring.
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem monitoring RTG crane menggunakan LoRa yang dapat diakses dari kantor serta merancang dan membuat sistem monitoring kondisi dan jumlah container pada lapangan penumpukan dengan menambahkan sensor RFID dan Lidar. Dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat memudahkan staf dan engineer pada proses pelayanan bongkar muat peti kemas dalam memantau, memperbaiki, dan menganalisa apabila terdapat masalah pada RTG agar memastikan proses pelayanan berjalan dengan lancar dan aman. Proses penelitian ini diawali dengan mengumpulkan data, studi literatur, perancangan sistem elektronik, pemrograman dan ujicoba pembacaan sensor, instalasi perangkat elektronik pada E-Room, uji coba dan pengambilan data sensor, serta pembuatan sistem monitoring, kemudian menarik kesimpulan berdasarkan hasil pengujian secara langsung pada saat RTG beroperasi.
Berdasarkan hasil pengujian yang telah di lakukan, diperoleh hasil bahwa sistem monitoring jarak jauh sudah mampu diakses melalui Crane Monitoring Sistem berbasis website. Pada proses transfer data pada modul LoRa terdapat delay 3 detik untuk mendapatkan kesesuaian data monitoring yang sampai ke tampilan website kantor. Kondisi realtime dari kerusakan RTG dapat dipantau dari kantor tanpa perlu turun ke lapangan untuk melihat fault list pada SCADA RTG di dalam E-Room. Selain itu, Crane Monitoring System (CMS) berbasis website kini telah berhasil menampilkan secara realtime kondisi dan jumlah container dengan adanya penambahan sensor. Sensor tersebut bekerja dengan baik ketika trolley, hoist, spreader, dan RTG bergerak untuk memindahkan container dan dapat dipantau dari kantor tanpa perlu turun ke lapangan penumpukan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Jurusan Teknik Mesin > D4 Teknik Mekatronika
Depositing User: B.J.H Library PNUP
Date Deposited: 12 Mar 2025 02:51
Last Modified: 12 Mar 2025 02:51
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/11602

Actions (login required)

View Item
View Item