Search for collections on PNUP Repository

Pengaruh Silica Fume Sebagai Subtitusi Semen Ordinary Portland Cement (Opc) Terhadap Kuat Tekan Beton Dengan Perendaman Asam Sulfat

Sabasanni, Muhammad Jamaro and Pangeran, Muhammad Mustika (2024) Pengaruh Silica Fume Sebagai Subtitusi Semen Ordinary Portland Cement (Opc) Terhadap Kuat Tekan Beton Dengan Perendaman Asam Sulfat. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Sampul, Bab I, Bab II, Bab III dan Vab V] Text (Sampul, Bab I, Bab II, Bab III dan Vab V)
PENGARUH SILICA FUME SEBAGAI SUBTITUSI SEMEN ORDINARY PORTLAND CEMENT (OPC).pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
PENGARUH SILICA FUME SEBAGAI SUBTITUSI SEMEN ORDINARY PORTLAND CEMENT (OPC).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini menganalisis pengaruh penambahan silica fume sebagai substitusi semen Ordinary Portland Cement (OPC) terhadap kuat tekan beton yang direndam dalam asam sulfat dengan konsentrasi 5% dan 8%. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk: 1) Mengkaji pengaruh penambahan Silica Fume terhadap kuat tekan beton, 2) Menganalisis pengaruh perendaman asam sulfat 5% terhadap kuat tekan beton dengan penambahan Silica Fume, dan 3) Menganalisis pengaruh perendaman asam sulfat 8% terhadap kuat tekan beton dengan penambahan Silica Fume. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variasi penggunaan Silica Fume 10% memberikan kuat tekan tertinggi, yaitu 37,06 MPa pada umur 28 hari. Pada perendaman asam sulfat 5%, beton dengan Silica Fume 10% juga menunjukkan nilai kuat tekan tertinggi sebesar 36,26 MPa, sementara pada penggunaan Silica Fume 20% dan 30% terjadi penurunan kuat tekan serta pengelupasan permukaan beton. Untuk perendaman asam sulfat 8%, kuat tekan tertinggi dicapai pada Silica Fume 10% dengan nilai 24,69 MPa, diikuti oleh penurunan pada Silica Fume 20% dan 30% hingga nilai 21,58 MPa dan 18,01 MPa, serta terjadinya pengelupasan yang mengakibatkan ekspos bagian agregat kasar pada sampel beton.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Jurusan Teknik Sipil > D4 Perancangan Bangunan Gedung
Depositing User: Rahmawati S.Sos
Date Deposited: 11 Mar 2025 06:10
Last Modified: 19 Jun 2025 01:54
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/11570

Actions (login required)

View Item
View Item