Search for collections on PNUP Repository

Perhitungan Harga Pokok Produksi Berdasarkan Metode Harga Pokok Pesanan Pada Umkm Your Bucket Makassar

Yulianti, Novia (2024) Perhitungan Harga Pokok Produksi Berdasarkan Metode Harga Pokok Pesanan Pada Umkm Your Bucket Makassar. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
SAMPUL.BAB,I,II,III DAN V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
PERHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI BERDASARKAN METODE HARGA POKOK PESANAN PADA UMKM YOUR BUCKET MAKASSAR.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

UMKM Your Bucket Makassar dalam menetapkan harga jual tidak menerapkan perhitungan harga pokok produksi sehingga, biaya-biaya yang mereka korbankan tidak sebanding dengan harga yang mereka berikan. Perhitungan kasar yang mereka terapkan di lapangan menunjukkan bahwa usaha tersebut hanya memperhitungkan biaya bahan baku, biaya tenaga kerja, dan bahan penolong tanpa memperhatikan biaya overhead pabrik lainnya seperti biaya listrik, biaya penyusutan peralatan, biaya tenaga kerja tidak langsung, dan biaya sewa toko hal tersebut menyebabkan harga pokok produski yang dihasilkan belum maksimal. Kegiatan ini bertujuan untuk menghitung harga pokok produksi berdasarkan metode harga pokok pesanan pada UMKM Your Bucket Makassar sehingga dapat memberikan informasi yang lengkap berkaitan dengan biaya-biaya produksi dan harga pokok produksi dapat dijadikan sebagai patokan dalam menetapkan harga jual yang tepat.
Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam kegiatan ini adalah analisis dokumen, dengan teknik analisis data secara deskriptif kuantitatif. Tipe kegiatan dilakukan dengan penelitian langsung ke UMKM Your Bucket Makassar untuk memperoleh gambaran yang jelas terkait masalah dan mengumpulkan data yang dibutuhkan seperti daftar penjualan, daftar pembelian, dan dokumen pendukung lainnya. Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data bulan Agustus 2023.
Berdasarkan hasil dan deskripsi, perhitungan harga pokok produksi berdasarkan metode harga pokok pesanan untuk satu bucket snack adalah sebesar Rp64.010,92, bucket flower sebesar Rp74.130,92 dan untuk bucket money sebesar Rp48.730,92. Harga pokok produksi berdasarkan metode harga pokok pesanan lebih tinggi dari perhitungan perusahaan. Selain itu, strategi penetapan harga berdasarkan metode pokok pesanan mampu menutupi semua biaya yang timbul sepanjang proses produksi dan memungkinkan bisnis untuk menentukan harga jual yang adil berdasarkan harga pokok produksi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Jurusan Akuntansi > D3 Akuntansi
Depositing User: Sitti Maryam
Date Deposited: 04 Mar 2025 05:40
Last Modified: 04 Mar 2025 05:40
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/11467

Actions (login required)

View Item
View Item