Fadilah Azmal, Azni Nurul (2023) Prarancangan Pabrik Kalsium Klorida Dari Kalsium Oksida Dan Asam Klorida Kapasitas 30000 Ton/Tahun. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
SAMPUL, BAB I, DAN BAB XI.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (547kB)
PRA RANCANGAN PABRIK KALSIUM KLORIDA DARI KALSIUM OKSIDA...pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (11MB)
Abstract
Telah dirancang pabrik kalsium klorida dengan kapasitas 30.000 ton/tahun dengan bahan baku kalsium oksida dan asam klorida. Kalsium klorida dihidrat banyak digunakan sebagai zat pengering, zat pencair es, sebagai zat aditif dalam industri makanan, sebagai zat aditif dalam pemprosesan plastik, pipa, semen dan beton, dan juga merupakan sumber ion kalsium yang dapat digunakan dalam bidang kedokteran, dan digunakan dalam pengeboran minyak dan gas. Pabrik direncanakan didirikan di Kawasan industri Gresik, Jawa Timur, karena telah tersedianya sarana penunjang dengan baik.
Reaktor yang digunakan adalah Reaktor alir tangki berpengaduk, dengan kondisi operasi temperatur 50oC dan tekanan 1 atm. Reaksi berlangsung pada fase cair cair, dan bersifat eksotermis. Proses pembuatan kalsium klorida berlangsung dalam 3 tahap, yaitu : tahap penyiapan bahan baku, tahap pembentukan produk dan tahap pemisahan dan pemurnian produk.
Kebutuhan utilitas adalah sebagai berikut: air secara kontinyu sebanyak 178723,6515 kg/jam yang meliputi air pendingin sebanyak 112602,7830 kg/jam, air umpan boiler sebanyak 45850,7935 kg/jam, air untuk sanitasi sebanyak 580,1250 kg/jam, dan kebutuhan air proses sebanyak 22543,8378 kg/jam. Kebutuhan dowtherm A sebanyak 15076,7965 kg/jam, kebutuhan listrik sebanyak 292,2929 kW. Bahan bakar yang dibutuhkan sebanyak 31,9928 L/jam solar.
Pabrik direncanakan menempati tanah seluas 12200 m2 dengan total investasi Rp 114.712.706.908,44 meliputi modal tetap Rp 80.298.894.835,90 dan modal kerja Rp 52.997.270.591,70 dengan keuntungan sebelum pajak sebesar Rp 35.542.570.643,84 dan keuntungan setelah pajak sebesar Rp 24.879.799.450,69
Berdasarkan analisa kelayakan diperoleh Break Event Point (BEP) (52,48)% (syarat BEP 40-60%) , Shut Down Point (SDP) (44,84) % . Sementara itu, Return on Investment sebelum pajak (ROI) sebesar (44,26) % dan Return on Investment sesudah pajak (ROI) sebesar (30,98) %, Pay Out Time sebelum pajak (POT) sebesar 2 tahun (syarat POTb untuk pabrik beresiko rendah < 5 tahun) dan Pay Out Time sesudah pajak (POTa) sebesar 2,5 tahun
Berdasarkan hasil evaluasi ekonomi dapat disimpulkan bahwa perancangan pabrik Kalsium klorida dari Kalsium Oksida dan Asam Klorida dengan kapasitas
30.000 ton/tahun ini layak untuk didirikan.
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Subjects: | T Technology > T Technology (General) T Technology > TP Chemical technology |
| Divisions: | Jurusan Kimia > D4 Teknologi Kimia Industri |
| Depositing User: | Unnamed user with username 197103102001121001 |
| Date Deposited: | 05 Feb 2025 02:11 |
| Last Modified: | 05 Feb 2025 02:11 |
| URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/11164 |
