Search for collections on PNUP Repository

Portal Akademik Program Studi Teknik Telekomunikasi Berbasis Web

Mahyuddin, Fajrin and Adriansyah, Adriansyah (2015) Portal Akademik Program Studi Teknik Telekomunikasi Berbasis Web. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
PORTAL AKADEMIK PROGRAM STUDI TEKNIK TELEKOMUNIKASI BERBASIS WEB.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Sistem informasi Program Studi Teknik Telekomunikasi Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Ujung Pandang tergolong masih kurang efektif karena pelayanan kepada mahasiswa tidak maksimal. Terkadang mahasiswa harus antri dan memenuhi ruang administrasi untuk mendapatkan informasi. Sistem informasi akademik ini dirancang untuk memperbaiki kelemahan sistem informasi akademik yang telah ada dengan menggunakan bahasa pemrograman web. Metode pengembangan sistem informasi akademik ini dimulai dengan melakukan metode observasi yaitu mengadakan pengamatan secara langsung dengan melihat jenis dan cara pengelolaan sistem informasi akademik Program Studi Teknik Telekomunikasi. metode yang kedua adalah metode literatur yaitu melakukan pengumpulan data dari buku-buku pemrograman kemudian melakukan perancangan database, membuat flowchart yang diterjemahkan ke dalam bahasa pemrograman PHP serta mengkolaborasikan bahasa pemrograman PHP dengan bahasa pemrograman HTML sehingga sistem informasi ini bisa diakses melalui jaringan internet menggunakan laptop, handphone atau gadget. Sistem informasi ini menampilkan informasi akademik yaitu nilai, kompensasi, jadwal mata kuliah, informasi kegiatan mahasiswa, jadwal mengajar untuk dosen dan ruang diskusi untuk mahasiswa, sehingga dosen dan staf administrasi Program Studi Teknik Telekomunikasi Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Ujung Pandang bisa mengelolah informasi dengan mudah dan pelayanan kepada mahasiswa lebih efektif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Telekomunikasi
Depositing User: Rahmawati S.Sos
Date Deposited: 09 Dec 2024 05:50
Last Modified: 09 Dec 2024 05:50
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/10865

Actions (login required)

View Item
View Item