Rini, Anita Puspa and Syah, Nur Arifah (2016) Perancangan Sistem Peredam Kebisingan Berbasis Digital Signal Processor (Dsp). Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
PERANCANGAN SISTEM PEREDAM KEBISINGAN BERBASIS DIGITAL SIGNAL PROCESSOR (DSP).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Kebisingan atau pencemaran bunyi dapat menyebabkan berbagai permasalahan, terutama pada pendengaran yang mengalami kebisingan berlebihan sehingga proses komunikasi tidak dapat berjalan dengan baik. Salah satu langkah penanggulangan dari dampak buruk yang diakibatkan pencemaran bunyi ialah dengan menggunakan sistem peredam kebisingan (noise cancellation system). Metode yang digunakan ialah melakukan penggeseran/pembalikan fasa sinyal noise sebesar 180o lalu dijumlahkan dengan sinyal noise kemudian ditambahkan sinyal informasi yang ingin didengarkan. Metode ini diuji coba dengan memberikan berbagai macam input sinyal seperti sinyal sine generator pada LabVIEW, sinyal Mp3 Player, function generator dan mikrofon pada DSK TMS320C6713 menggunakan software LabVIEW. Dari hasil pengujian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa semua jenis input yang diujikan dapat meredam noise dan menjadi solusi atas permasalahan kebisingan.
Kata kunci: Kebisingan, Noise Cancellation System, DSK TMS320C6713, LabVIEW.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Telekomunikasi |
Depositing User: | Nurhayati S.Sos |
Date Deposited: | 05 Nov 2024 06:48 |
Last Modified: | 05 Nov 2024 06:48 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/10593 |