Andarias, Silvano Putera and Mallangi, Sri Rene (2013) Rancang Bangun Monitoring Sistem Telemetri Suhu Menggunakan Rf Module. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
RANCANG BANGUN MONITORING SISTEM TELEMETRI SUHU MENGGUNAKAN RF MODULE.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Suhu adalah faktor alam yang sangat penting dalam kehidupan. Tidak hanya berpengaruh terhadap kehidupan manusia tetapi juga perangkat – perangkat elektronik. Manusia akan merasa tidak nyaman ketika suhu menjadi terlalu panas atau dingin, begitupun kinerja pada perangkat elektronik tidak akan maksimal. Untuk itulah diciptakan perangkat yang dapat menjaga suhu ruangan agar selalu sesuai dengan yang diinginkan. Pada umumnya pengontrolan suhu selama ini masih dilakukan secara manual. Penggunaan remote control pun dirasa kurang efektif, karena harus dilakukan ditempat perangkat suhu berada. Untuk itulah perlu dirancang suatu perangkat yang dapat mengontrol suhu ditempat lain. Dengan demikian sistem telemetri dapat digunakan, dimana telemetri adalah proses pengukuran parameter suatu obyek (suhu) yang hasil pengukurannya dapat dikirim ke tempat yang berbeda baik menggunakan kabel maupun tanpa kabel (wireless), selanjutnya data tersebut dapat diolah sesuai keperluan. Diharapkan dengan menggunakan sistem telemetri, pengontrolan suhu dapat dilakukan ditempat lain dan memberikan kemudahan bagi manusia dalam sistem pengontrolan suhu. Desain dan implementasi sistem pengontrolan suhu ruangan menggunakan telemetri modulasi GFSK. Perangkat telemetri terdiri dari hardware dan software, dimana perangkat ini terdapat dibagian pengirim dan penerima. Di bagian pengirim terdapat sensor suhu yang akan terintegrasi dengan mikrokontroler ATMega8535 kemudian ditransmisikan menggunakan perangkat YS1020-UA. Setelah ditransmisikan, dibagian penerima akan diterima oleh YS1020-UA dan dihubungkan dengan PC. PC akan menampilkan suhu sekarang dan kondisi kipas.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Telekomunikasi |
Depositing User: | Nurhayati S.Sos |
Date Deposited: | 04 Nov 2024 05:44 |
Last Modified: | 11 Nov 2024 03:03 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/10541 |