Suaib, Fitriantini and Pratiwi, Sri Rizky (2012) Aplikasi Pengukuran Kuat Sinyal Gsm Via Gprs. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
APLIKASI PENGUKURAN KUAT SINYAL GSM VIA GPRS _.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (4MB)
Abstract
Pengukuran Kualitas sinyal pada jaringan wireless (tanpa kabel) dilakukan untuk mengetahui nilai tingkat daya yang diterima pada perangkat komunikasi untuk melakukan hubungan komunikasi. Dengan adanya nilai hasil pengukuran dan dibandingkan dengan range nilai yang telah ditentukan kita dapat menentukan baik atau buruknya kualitas sinyal pada suatu daerah tertentu.
Tugas akhir ini akan memperlihatkan kualitas sinyal GSM via GPRS dari lima jenis operator GSM yang berbeda yaitu Telkomsel, Indosat, XL, Three, dan Axis. Dengan melihat beberapa parameter penting seperti RSSI (Receive Signal Strenght Indicator), BER (Bit Error Rate), dan RxQual. Pengukuran dilakukan terkhusus pada jaringan GSM dengan menggunakan jalur pengiriman data GPRS. Hal ini dilakukan karena jaringan data GPRS yang cenderung stabil dengan bandwidth yang kecil sangat cocok dalam pengiriman data untuk meremote LBS sehingga tidak banyak membuang kapasitas bandwidth karena data yang dikirim tidak besar.
Hasil yang diperoleh berdasarkan analisa kualitas sinyal GSM via GPRS berdasarkan parameter yang pengukuran adalah nilai RSSI yang memiliki range dari 0 sampai -113, BER yang memiliki range antara 0,2% untuk kondisi terbaik dan 12,8% untuk kondisi terburuk, dan RxQual yaitu kualitas sinyal yang berada pada range 0 sampe 7. Untuk BER dan RxQual memiliki keterkaitan satu sama lain, semakin rendah nilai yang diperoleh maka kualitas sinyal akan semakin baik.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Telekomunikasi |
Depositing User: | Nurhayati S.Sos |
Date Deposited: | 24 Oct 2024 06:38 |
Last Modified: | 24 Oct 2024 06:38 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/10429 |