Syahrani, Nafizah Nadine (2021) Studi Rugi Daya Listrik Akibat Korona pada Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV Maros – PLTB Sidrap #1. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
STUDI RUGI DAYA LISTRIK AKIBAT KORONA PADA SUTT 150 KV ....pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (8MB)
Abstract
Penerapan tingkat tegangan sistem yang lebih tinggi dalam penyaluran daya listrik, selain dapat meningkatkan efisiensi serta menurunkan rugi daya (losses), juga meningkatkan kapasitas daya yang ditransmisikan. Namun, permasalahan lain timbul seiring dengan penerapan peningkatan tegangan menjadi lebih tinggi, yaitu munculnya suatu peristiwa yang disebut korona.
Adanya peristiwa korona yang terjadi pada Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) akan menimbulkan rugi-rugi daya pada saluran penghantar yang disebut rugi-rugi daya akibat korona (corona losses). Selain rugi-rugi daya, peristiwa korona juga memberi dampak negatif terhadap lingkungan berupa Audible Noise (AN) dan Radio Interference (RI). Peristiwa korona terjadi dipengaruhi oleh kondisi atmosfir maupun kondisi dari kawat penghantar.
Perhitungan rugi-rugi daya akibat korona dilakukan dengan menggunakan persamaan Peek dengan hasil, pada periode Januari 2021 hingga Juni 2021 rugi-rugi daya akibat korona tertinggi terjadi pada bulan Mei yaitu sebesar 0,5632 kW/fasa/km sedangkan yang terendah terjadi pada bulan Februari yaitu sebesar 0,4530
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Elektronika |
Depositing User: | Rahmawati S.Sos |
Date Deposited: | 21 Oct 2024 05:45 |
Last Modified: | 21 Oct 2024 05:45 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/10351 |