Search for collections on PNUP Repository

Pengaruh Motivasi dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada PT PLN (Persero) UP3 Palopo

Munira Tahrim (2024) Pengaruh Motivasi dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada PT PLN (Persero) UP3 Palopo. Diploma thesis, Politeknik Negeri ujung Pandang.

[thumbnail of Pengaruh Motivasi dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada PT PLN (Persero) UP3 Palopo.pdf] Text
Pengaruh Motivasi dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada PT PLN (Persero) UP3 Palopo.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Permasalahan yang menjadi kajian penelitian ini ialah pada motivasi kerja karyawan menunjukkan bahwa beberapa karyawan kurang memiliki peluang untuk mengembangkan kreativitasnya selama bekerja dan tidak termotivasi untuk ikut serta kegiatan promosi jabatan. Masalah lain yang muncul terkait dengan kepuasan kerja adalah karyawan memiliki hubungan yang kurang dekat dengan karyawan lain serta karyawan bekerja tidak sesuai dengan keahlian dan pendidikan yang dimiliki dan karyawan yang kurang teliti dalam melaksanakan kekuasaan yang dikhawatirkan dapat memengaruhi kinerjanya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Untuk mengetahui motivasi karyawan PT PLN (Persero) UP3 Palopo, (2) Untuk mengetahui kepuasan kerja karyawan PT PLN (Persero) UP3 Palopo, (3) Untuk mengetahui kinerja karyawam PT PLN (Persero) UP3 Palopo, (4) Untuk mengetahui motivasi terhadap kinerja karyawam PT PLN (Persero) UP3 Palopo, (5) Untuk mengetahui kepuasan kerja terhadap karyawam PT PLN (Persero) UP3 Palopo, (6) Untuk mengetahui motivasi dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan PT PLN (Persero) UP3 Palopo.
Metode Penelitian yang digunakan yaitu tipe asosiatif. Teknik penarikan sampel yang digunakan adalah teknik sampling jenuh dimana keseluruhan populasi dijadikan sebagai sampel yaitu sebanyak 60 sampel. Adapun metode pengumpulan data yang digunakan yaitu kuesioner dan wawancara. Data yang diperoleh kemudian diolah dan dianalisis menggunakan Uji validitas, Uji reliabilitas, Uji Asumsi Klasik, Uji Analisis Statistik Deskriptif, Uji Analisis Regression Linier Berganda, dan Pengujian Hipotesis serta disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi dimana skala yang digunakan adalah skala likert.
Hasil peneliltian ini menunjukkan bahwa: (1) motivasi karyawan PT PLN (Persero) UP3 Palopo dikategorikan tinggi, (2) kepuasan kerja karyawan PT PLN (Persero) UP3 Palopo dikategorikan puas, (3) kinerja karyawan PT PLN (Persero) UP3 Palopo dikategorikan baik, (4) motivasi terhadap kinerja karyawam PT PLN (Persero) UP3 Palopo dikategorikan berpengaruh signifikan, (5) kepuasan kerja terhadap karyawan PT PLN (Persero) UP3 Palopo berpengaruh signifikan, dan (6) motivasi dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan PT PLN (Persero) UP3 Palopo berpengaruh signifikan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare
Divisions: Jurusan Administrasi Niaga > D4 Administrasi Bisnis
Depositing User: B.J.H Library PNUP
Date Deposited: 01 Oct 2024 05:40
Last Modified: 01 Oct 2024 05:40
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/10176

Actions (login required)

View Item
View Item