Search for collections on PNUP Repository

Rancang Bangun Alat Pengukur Kadar Keasaman Minuman Kemasan Dan Kematangan Buah

Ariesta L., Nur Ilmi and Samsuci, Samsuci (2015) Rancang Bangun Alat Pengukur Kadar Keasaman Minuman Kemasan Dan Kematangan Buah. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
RANCAN~1.DOC - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

pH merupakan pengukuran konsentrasi ion hydrogen dalam larutan yang menyatakan derajat keasaman dari larutan tersebut. Larutan dengan pH rendah disebut asam, sedangkan larutan dengan pH tinggi disebut basa. Skalanya adalah ‘0’ (asam kuat) sampai ‘14’ (basa kuat) dengan nilai 7 yang mempresentasikan air murni (netral). Tujuan dari perancangan alat pengukur kadar keasaman minuman kemasan dan kematangan buah adalah agar dapat membantu mempermudah seseorang yang ingin mengetahui kadar keasaman suatu cairan dan menganalisis tingkat kematangan buah jeruk berdasarkan nilai pHnya. Adapun untuk tingkat kematangan buah, kami menggolongkannya dalam tiga kondisi yaitu mentah, sedang dan matang. Data yang diperoleh dari pengujian alat pengukur kadar keasaman minuman kemasan yaitu pengujian terhadap sampel minuman kemasan error terbesar terdapat pada, minuman cola yaitu sebesar 0.88 % sedangkan error terkecil terdapat pada minuman Jus lemon dan Minuman Berenergi yaitu sebesar 0 %, sedangkan hasil pengujian alat terhadap tingkat kematangan buah, didapatkan data yaitu dari sampel yang diuji sebanyak 4.40 % sampel dalam keadaan mentah atau dalam hal ini terdapat 4 buah jeruk dalam keadaan mentah, 3.30 % sampel yang duiji dalam keadaan sedang atau sebanyak 3 buah dan sisanya 3.30 % lainnya dalam keadaan matang atau sebanyak 3 buah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Elektronika
Depositing User: Rahmawati S.Sos
Date Deposited: 30 Sep 2024 02:04
Last Modified: 30 Sep 2024 02:04
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/10133

Actions (login required)

View Item
View Item