Search for collections on PNUP Repository

Evaluasi Penggunaan Distance Relay Terhadap Keandalan Sistem Transmisi 150 Kv Gi Tello – Gi Sungguminasa

Suhartini, Suhartini (2015) Evaluasi Penggunaan Distance Relay Terhadap Keandalan Sistem Transmisi 150 Kv Gi Tello – Gi Sungguminasa. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
EVALUASI PENGGUNAAN DISTANCE RELAY TERHADAP KEANDALAN SISTEM TRANSMISI 150 KV GI TELLO – GI SUNGGUMINASA.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Suhartini. Evaluasi Penggunaan Distance Relay Terhadap Keandalan Sistem Transmisi 150 kV GI Tello – GI Sungguminasa. (Ir. Syarifuddin, M.T/ Sulhan Bone, S.ST., M.T).
Distance relay merupakan perangkat penting sebagai proteksi utama sekaligus proteksi cadangan pada saluran transmisi terhadap bahaya gangguan. Saluran transmisi yang menghubungkan gardu induk Tello dengan gardu induk Sungguminasa termasuk rawan terhadap gangguan, saluran ini memiliki jarak sepanjang 10,93 km dengan tegangan 150 kV. Penelitian ini bertujuan membandingkan setting distance relay dan hasil scanning yang diterapkan PLN dengan scanning dan setting dari hasil perhitungan.
Pada penelitian ini dilakukan beberapa tahap metode penelitian diantaranya dengan melakukan pengumpulan data baik secara observasi maupun dokumentasi.
Hasil perhitungan setting distance relay saluran Tello – Sungguminasa untuk jangkauan zona 1 sebesar 0,353 Ω, zona 2 sebesar 0,799 Ω, dan zona 3 sebesar 2,882 Ω. Sedangkan untuk saluran Sungguminasa – Tello didapatkan setting jangkauan zona 1 sebesar 0,565 Ω, zona 2 sebesar 0,863 Ω, dan zona 3 sebesar 6,247 Ω. Sebelum dilakukan perhitungan ulang, dari hasil scanning terdapat overlap pada proteksi penghantar Tanjung Bunga – Sungguminasa dengan Sungguminasa – Tello. Setelah dilakukan scanning dengan menggunakan setting dari hasil perhitungan, maka terlihat bahwa tidak terjadi overlap lagi, hal ini menunjukkan bahwa koordinasi diantara proteksi penghantar telah sesuai dengan yang diharapkan dan dengan itu akan mengoptimalkan kinerja sistem proteksi distance relay sehingga keandalan sistem transmisi dapat dipertahankan.

Kata kunci : Distance relay, scanning, setting, Transmisi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Listrik
Depositing User: Nurhayati S.Sos
Date Deposited: 19 Sep 2024 04:00
Last Modified: 19 Sep 2024 04:00
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/10014

Actions (login required)

View Item
View Item