Search for collections on PNUP Repository

Analisis Laporan Keuangan Untuk Menilai Kinerja Keuangan Perusahaan Pt Xyz

Muslimin, Nurul Azizah (2012) Analisis Laporan Keuangan Untuk Menilai Kinerja Keuangan Perusahaan Pt Xyz. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
ANALISIS LAPORAN KEUANGAN UNTUK MENILAI KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN PT XYZ.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK
(Nurul Azizah Muslimin), judul tugas akhir Analisis Laporan Keuangan untuk Menilai Kinerja Keuangan Perusahaan PT XYZ yang bertempat di Jl. Dr. Sam Ratulangi No 8-10 Makassar. (Pembimbing I: Dr. Tawakkal, S.E.,M.Si.,Ak. dan Pembimbing II: Dedy Abidin, S.E.,M.Si.,Ak.)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan kinerja keuangan perusahaan PT. XYZ selama tahun 2009-2011 dilihat dari rasio likuiditas, solvabilitas, profitabilitas, dan arus kas. Metode analisis yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini adalah metode deskriptif kuantitatif dengan menggunakan rasio-rasio keuangan. Rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio profitabilitas, dan rasio arus kas.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada tahun 2010 tingkat likuiditas pada PT XYZ yang diukur dengan rasio lancar dan rasio cepat mengalami peningkatan karena menurunnya nilai utang lancar pada tahun 2010 dibandingkan dengan tahun 2009 dan 2011. Hal ini menunjukkan aktiva lancar yang dimiliki perusahaan pada tahun 2010 dapat menjamin kewajiban lancar yang dibayarkannya.Tingkat solvabilitas pada PT XYZ yang diukur dengan rasio utang terhadap ekuitas dan rasio utang terhadap aktiva mengalami peningkatan karena nilai utang pada tahun 2011 lebih tinggi dibandingkan dengan tahun 2009 dan 2010. Hal ini menunjukkan Utang yang dimiliki perusahaan pada tahun 2011 dapat membiayai Ekuitas dan Aktiva.Tingkat profitabilitas PT XYZ pada tahun 2010 yang diukur dengan rasio Net Profit Margin dan ROA mempunyai nilai paling tinggi dbandingkan tahun 2009 dan tahun 2011 karena beban usaha perusahaan menurun di tahun 2010. Sedangkan ROE mempunyai nilai paling tinggi di tahun 2011 karena penjualan dan modal mempunyai nilai paling tinggi di tahun 2011.Nilai rasio arus kas operasi dan rasio total hutang paling rendah terdapat di tahun 2011. Hal ini terjadi karena di tahun 2011 jumlah arus kas operasi paling rendah sedangkan jumlah utang lancar dan jumlah utang paling tinggi. Jadi, perusahaan tidak mampu membayar utang-utangnya memakai dana dari arus kas operasi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Jurusan Akuntansi > D3 Akuntansi
Depositing User: Sitti Maryam
Date Deposited: 24 Nov 2023 02:25
Last Modified: 24 Nov 2023 02:25
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/7365

Actions (login required)

View Item
View Item