Search for collections on PNUP Repository

Analisis Pengelolaan Barang Milik Negara Pada Politeknik Neegeri Ujung Pandang

Baharuddin, St. Nurbina (2015) Analisis Pengelolaan Barang Milik Negara Pada Politeknik Neegeri Ujung Pandang. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
ANALISIS PENGELOLAAN BARANG MILIK NEGARA PADA POLITEKNIK NEEGERI UJUNG PANDANG.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Abstract

St. Nurbina Baharuddin (461 11 056). “Analisis Pengelolaan Barang Milik Negara (BMN) pada Politeknik Negeri Ujung Pandang”. Dibimbing oleh A. Gunawan dan Dahsan Hasan.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan sistem pengelolaan BMN dan hambatan yang terjadi dalam pengelolaan BMN pada Politeknik Negeri Ujung Pandang yang merupakan satuan kerja yang berada dibawah Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi. Tipe penelitian yang digunakan yaitu deskriptif dengan pendekatan kualitatif
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam melakukan pengelolaan terhadap Barang Milik Negara (BMN), mengacu pada Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 2014 tentang Pengelolaan BMN. Penelitian ini menfokuskan pada Pengelolaan BMN yang meliputi Perencanaan kebutuhan dan penganggaran, pengadaan, penggunaan, pengamanan dan pemeliharaan, penghapusan, penatausahaan, dan pembinaan, pengawasan dan pengendalian. Secara umum, Politeknik Negeri Ujung Pandang telah melakukan pengelolaan BMN sesuai dengan PP No.27/2014. Namun, hal yang Tidak dilakukannya yaitu pada tahapan penghapusan sehingga akan membuat nilai asset BMN yang dimiliki Politeknik Negeri Ujung Pandang terlihat besar dikarenakan masih banyak BMN yang sudah mengalami kerusakan tetapi belum dilakukannya penghapusan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial
Depositing User: Sitti Maryam
Date Deposited: 13 Oct 2023 03:48
Last Modified: 13 Oct 2023 03:48
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/6414

Actions (login required)

View Item
View Item