Search for collections on PNUP Repository

Audit Manajemen Atas Fungsi Instalasi Farmasi Pada Rumah Sakit Khusus Dr. Tadjuddin Chalid Makassar

Rimang, Remon Agit (2016) Audit Manajemen Atas Fungsi Instalasi Farmasi Pada Rumah Sakit Khusus Dr. Tadjuddin Chalid Makassar. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
AUDIT MANAJEMEN ATAS FUNGSI INSTALASI FARMASI PADA RUMAH SAKIT KHUSUS DR. TADJUDDIN CHALID MAKASSAR .pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Remon Agit Rimang “Audit Manajemen atas Fungsi Instalasi Farmasi pada Rumah Sakit Khusus Dr. Tadjuddin Chalid Makassar ”, dibawah arahan Pembimbing I, Rastina dan Pembimbing II, Mansur.
Sebagian besar rumah sakit di Indonesia belum melakukan kegiatan pelayanan farmasi seperti yang diharapkan sehingga pelayanan farmasi rumah sakit masih bersifat konvensional yang hanya berorientasi pada produk yaitu sebatas penyediaan dan pendistribusian
Penelitian ini dilakukan untuk menilai efisiensi dan efektivitas operasional dari manajemen Instalasi Farmasi RSK Dr. Tadjuddin Chalid Makassar dalam rangka mendukung pelaksanaan Badan Layanan Umum (BLU). Jenis penelitian adalah kualitatif, yaitu menilai kinerja manajemen dalam melaksanakan setiap kebijakan yang telah ditentukan khususnya berdasarkan ketentuan mengenai fungsi Instalasi Farmasi yang diatur dalam Permenkes No 58 Tahun 2014. Tipe penelitian adalah deskriptif yakni dengan menguraikan dan menganalisis permasalahan penelitian.
Berdasarkan hasil audit manajemen terhadap pengelolaan persediaan diperoleh beberapa temuan yaitu pertama, Rumah sakit belum memiliki perencanaan yang baik dan optimal dalam penyusunan formularium. Kedua, manajemen belum memiliki perencanaan yang baik dan optimal dalam mengelola persediaan yaitu dalam melakukan penyusunan anggaran kebutuhan perbekalan farmasi. Ketiga, pemesanan sediaan farmasi yang sifatnya urgent dilakukan tanpa prosedur yang diatur secara tertulis. Keempat, manajemen belum memiliki prosedur penerimaan, pengelolaan, dan pengendalian yang optimal terhadap perbekalan farmasi. Kelima, Rumah Sakit belum memiliki perencanaan yang optimal dalam hal rotasi karyawan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial
Depositing User: Sitti Maryam
Date Deposited: 06 Oct 2023 04:02
Last Modified: 06 Oct 2023 04:02
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/6065

Actions (login required)

View Item
View Item