Search for collections on PNUP Repository

Rancang Bangun Modul Praktikum Mesin Listrik Motor Dc

Iqram Hariyadi Latif and Tri Tajuddin Amin (2017) Rancang Bangun Modul Praktikum Mesin Listrik Motor Dc. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Rancang Bangun Modul Praktikum Mesin Listrik Motor Dc.pdf] Text
Rancang Bangun Modul Praktikum Mesin Listrik Motor Dc.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Meja praktikum Mesin Litrik motor dc ini merupakan modul yang digunakan untuk membantu pelaksanaan praktikum mesin listrik untuk job motor dc. Didalam meja praktikum tersebut pada bagian panel sudah terpasang alat ukur listrik amperemeter dan voltmeter digital serta pada bagian bawah terdapat penyangga untuk regulator 3 fasa, penyangga regulator 1 fasa, serta tempat untuk penyearah 3 fasa dan penyearah 1 fasa.
Untuk penggunaan modul praktikum ini sendiri praktikan tetap harus berpedoman pada jobsheet praktikum mesin listrik untuk job motor dc dan mendengar arahan dari pembimbing praktikum. Untuk persiapakan komponen bantu modul ini yaitu beberapa kabel untuk sambungan eksternal diantaranya sambungan ke sumber 3 fasa, sambungan ke motor dan generator (sebagai beban motor) serta sambungan ke beban generator yaitu tahanan (Ω).
Pada uji coba modul praktikum ini kita dapat menjalan semua job yang ada pada jobsheet praktikum mesin listrik terkhusus motor dc yaitu karakteristik putaran motor tanpa beban dan karakteristik putaran motor berbeban. Pada pengaplikasiannya modul praktikum ini dapat dijalankan di lab mesin listrik program studi teknik konversi energi dimana sudah tersedia sumber 3 fasa, motor dc dan generator dc serta beban R (Ω)
Kelebihan dari penggunaan modul praktikum ini yaitu waktu persiapan lebih singkat karena sebagian besar rangkaian utama telah terpasang pada modul hanya beberapa sambungan eksternal ke sumber, motor dan beban generator saja yang harus dipasang, dari segi waktu pengambilan data juga lebih efektif dan cepat karena pembacaan alat ukur sudah dalam bentuk desimal dibandingkan dengan penggunaan alat ukur manual, dan terakhir data yang dihasilkan dari alat ukur digital sudah cukup akurat jika dibandingkan dengan alat ukur manual dilihat dari grafik perbandingan nilai keluaran yang diukur dengan menggunakan alat ukur digital dan manual.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Jurusan Teknik Mesin > D3 Teknik Konversi Energi
Depositing User: B.J.H Library PNUP
Date Deposited: 02 Oct 2023 02:29
Last Modified: 02 Oct 2023 02:29
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/5788

Actions (login required)

View Item
View Item