Search for collections on PNUP Repository

Pengujian Kuat Tekan Dan Kuat Tarik Paving Block Dengan Variasi Penambahan Konsentrasi Serat Ijuk

Setiawan, Setiawan and Rahmatull, Rahmatull (2013) Pengujian Kuat Tekan Dan Kuat Tarik Paving Block Dengan Variasi Penambahan Konsentrasi Serat Ijuk. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
SETIAWAN_31109053_PENGUJIAN KUAT TEKAN DAN KUAT TARIK PAVING BLOCK DENGAN VARIASI PENAMBAHAN KONSENTRASI SERAT IJUK.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (9MB)

Abstract

(Setiawan dan Rahmatullah), pengujian kuat tekan dan kuat tarik paving block dengan variasi penambahan konsentrasi serat ijuk, (Ramlan Sultan S,T.,M.T dan Ir. Yohanis Sarungallo T.,M.T).
Ijuk merupakan serat alami pada pangkal pelepah enau (arenga pinnata) yang mempunyai kemampuan tarik yang cukup sehingga diharapkan dapat mengurangi retak dini maupun akibat beban. Apabila retak yang terjadi dapat dicegah maka persoalan yang berkaitan dengan kualitas paving block bisa diatasi.
Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui besar kuat tarik paving block normal dan akibat variasi penambahan serat ijuk, dan mengetahui besar kuat tekan paving block normal dan akibat variasi penambahan serat ijuk. Dalam penelitian ini kita melakukan penelitian tentang paving block yang menggunakan serat ijuk dengan perbandingan campuran semen,pasir, dan abu batu 0,5 PC : 1 Psr : 4 AB serta pada beberapa variasi penambahan serat ijuk dari berat pasir sebesar 1%, 2%, 3% dengan panjang serat 3 cm.
Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penambahan serat ijuk sebanyak (1-3%) pada paving block normal mampu meningkatkan : (1) Kuat tekan, dengan peningkatan kuat tekan tertinggi dicapai oleh penambahan ijuk 1% yaitu sebesar 45,56%. (2) Kuat tarik, tenagn peningkatan kuat tarik tertinggi dicapai oleh penambahan serat ijuk 1% yaitu sebesar 17,77%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Jurusan Teknik Sipil > D3 Teknik Konstruksi Sipil
Depositing User: Rahmawati S.Sos
Date Deposited: 20 Sep 2023 02:04
Last Modified: 20 Sep 2023 02:04
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/5650

Actions (login required)

View Item
View Item