Search for collections on PNUP Repository

Pengendalian Persediaan Barang Dagangan Secara Terpadu Pada Pt Xyz Di Makassar

Wahyuni, Sri (2017) Pengendalian Persediaan Barang Dagangan Secara Terpadu Pada Pt Xyz Di Makassar. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
PENGENDALIAN PERSEDIAAN BARANG DAGANGAN SECARA TERPADU PADA PT XYZ DI MAKASSAR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

RINGKASAN
Penulisan skripsi ini bertujuan untuk mengetahui sistem pengendalian persediaan barang dagangan secara terpadu yang meliputi bagian pembelian, bagian penyimpanan dan bagian penjualan. Masalah yang terjadi disebabkan oleh pengendalian persediaan perusahaan yang masih sangat lemah sehingga menimbulkan adanya barang rusak, kelebihan dan kekurangan persediaan barang dagangan serta terjadinya keterlambatan pengiriman barang dagangan ke pelanggan.
Dalam penelitian ini dilakukan tiga metode penyelesaian setiap bagian sebagai bentuk pengendalian terpadu. Bagian pembelian menggunakan metode Economic Ordering Quantity (EOQ), bagian penyimpanan menggunakan metode analisis pareto (Metode ABC) dan bagian penjualan menggunakan analisis Standar Operasional Perusahaan (SOP) dan Beban Kerja. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan melakukan wawancara, observasi langsung dan dokumentasi.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa metode Economic Ordering Quantity (EOQ) dapat diterapkan di bagian pembelian PT XYZ sebagai bentuk pengendalian persediaan dalam melakukan jumlah pemesanan, waktu pemesanan dan frekuensi pemesanan dalam satu periode. Dalam pengklasifikasin barang dagangan yaitu kelompok A, B, dan C dengan analisis pareto sangat membantu perusahaan untuk mengetahui kontribusi penjualan untuk masing-masing barang dagangan agar diberikan kebijakan pengendalian yang tepat. Hasil dari analisis SOP dan beban kerja bahwa perusahaan dalam kondisi kekurangan karyawan yang menyebabkan tingginya beban kerja per karyawan yang mempengaruhi keefektifan dalam melaksanakan proses bisnis perusahaan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial
Depositing User: Sitti Maryam
Date Deposited: 11 Sep 2023 03:52
Last Modified: 11 Sep 2023 03:52
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/5255

Actions (login required)

View Item
View Item