Search for collections on PNUP Repository

Analisis Kinerja Outernet Di Indonesia Melalui Satelit Asiasat 5 Menggunakan Perangkat Receiver KIT

Amiruddin, Muh Aslam (2016) Analisis Kinerja Outernet Di Indonesia Melalui Satelit Asiasat 5 Menggunakan Perangkat Receiver KIT. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
ANALISIS KINERJA OUTERNET...pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (8MB)

Abstract

Outernet merupakan teknologi Data Broadcasting yang memungkinkan proses pengiriman data digital dengan menggunakan media komunikasi broadcast, dalam hal ini Radio FM. Dengan menggabungkan teknologi Datacasting dan penggunaan protokol User Datagram Protocol memungkinkan Outernet untuk mengirim data digital pada komunikasi radio FM melalui Jaringan Satelit. Outernet dapat mengirimkan data hingga 1 GB per-harinya. Layaknya sebuah Radio FM, Outernet memiliki sebuah stasiun broadcaster yang berfungsi untuk mengirimkan data dari ground-segmen (stasiun bumi) ke satelit tujuan, sedangkan disisi pengguna, perangkat penerima data diharuskan agar dapat menerima siaran broadcast dari Outernet. Masalahnya, teknologi ini belum pernah dilakukan ujicoba di wilayah Indonesia. Jika dilihat dari perkembangan pengguna Internet di Indonesia yang masih belum merata ke seluruh wilayahnya, Outernet bisa dijadikan sebuah alternatif pengganti Internet. Namun saat ini, Outernet di Indonesia terkendala pada materi dan referensi pendukung seperti tatacara penggunaan dan materi lainnya. Selain itu, perangkat receiver Outernet belum tersedia di pasar Indonesia. Namun pada penelitian ini, pemanfaatkan Outernet Receiver KIT sebagai salah satu perangkat penerima akhirnya dapat dilakukan ujicoba akses Outernet langsung dari wilayah Indonesia. Dapat dipastikan bahwa Outernet dapat diakses dari Indonesia. Selain itu, diperoleh juga data hasil analisis kinerja Outernet seperti nilai signal, bandwidth dan juga kuota Data

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Telekomunikasi
Depositing User: Unnamed user with username 197103102001121001
Date Deposited: 23 Aug 2023 04:57
Last Modified: 23 Aug 2023 04:57
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/4923

Actions (login required)

View Item
View Item