Search for collections on PNUP Repository

Sistem SMART ROOM MENGGUNAKAN VOICE RECOGNITION BERBASIS IoT

Ramadhan, Muh. Rafly and Fauzan, Ahmad (2020) Sistem SMART ROOM MENGGUNAKAN VOICE RECOGNITION BERBASIS IoT. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
SISTEM SMART ROOM MENGGUNAKAN .pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penulisan tugas akhir ini bertujuan untuk membuat sistem smart room berbasis IoT yang dapat dikontrol dengan menggunakan perintah suara melalui smartphone android. Dengan memanfaatkan google assistant sebagai aplikasi perantara, untuk berinteraksi pada sistem smart room yang dirancang untuk mengendalikan peralatan seperti kipas, lampu, dan pintu.
Metode penelitian yang digunakan pada penulisan tugas akhir ini yakni menjelaskan tentang pemodelan sistem prototype alat sistem smart room menggunakan voice recognition berbasis IoT. Dimulai dari masukan input berupa suara yang tehubung ke smartphone android kemudian dari smartphone, perintah/data dikirimkan ke internet. Proses ini meliputi validasi suara (Voice recognition) di IFTTT yang kemudian mengirimkan data yang berisi perintah ke driver IoT yakni Adafruit IO, kemudian data di Adafruit IO akan dibaca oleh WeMos D1 R1 yang telah dihubungkan. Pada WeMos D1 R1 akan mengontrol peralatan yang telah terhubung yakni pintu, lampu, dan kipas. Adapun fungsi dari motor driver yakni mengontrol perputaran motor DC pada kipas serta intsnsitas lampu melalui metode PWM.
Hasil perancangan prototype alat sistem smart room dengan menggunakan voice recognition berbasis IoT mampu mengontrol peralatan seperti membuka atau menutup pintu, menyalakan atau mematikan lampu, dan dapat mengatur intensitas cahaya lampu yang dibutuhkan. Serta mengontrol kipas mulai dari menyalakan, mematikan, hingga mengatur kecepatan yang dibutuhkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Telekomunikasi
Depositing User: Unnamed user with username 197103102001121001
Date Deposited: 22 Aug 2023 03:52
Last Modified: 22 Aug 2023 03:52
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/4874

Actions (login required)

View Item
View Item