Search for collections on PNUP Repository

Rancang Bangun Sistem Smart Trash Bin Berbasis Mikrokontroler

Kakisina, Juan Philip and Ansar, Ansar (2020) Rancang Bangun Sistem Smart Trash Bin Berbasis Mikrokontroler. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
RANCANG BANGUN SISTEM SMART .pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Rancang bangun sistem smart trash bin berbasis mikrokontroler ini sebuah tempat sampah pintar yang dirancang untuk membuat masyarakat sadar akan pentingnya membuang sampah pada tempatnya dan memudahkan masyarakat dalam membuang sampah tanpa harus menyentuh tutup tempat sampah. Metode yang digunakan untuk mendeteksi keberadaan obyek ini adalah metode rancang bangun yang terdiri dari beberapa tahap yaitu Analisa kebutuhan, Perancangan, dan Implementasi rangkaian.
Tempat sampah pintar ini terbagi menjadi dua bagian, yaitu bagian hardware dan software. Bagian Hardware terdiri dari sensor ultrasonik sebagai input yang akan mendeteksi obyek, mikrokontrolernya adalah arduino sebagai rangkaian pengendali input dan output. motor servo, LED, dan LCD sebagai output. Bagian software yang dibuat menggunakan program arduino yang mirip dengan bahasa pemograman C.
Kondisi sensor terdeteksi obyek (manusia) mendekat dengan jarak kurang dari 35 cm, maka mikrokontroler akan menggerakkan motor servo untuk membuka dan menutup tutup tempat sampah secara otomatis, kondisi sensor kapasitas tempat sampah dapat terdeteksi saat obyek (sampah) medekat dengan jarak kurang dari 10 cm, maka mikrokontroler akan menyalakan LED dan LCD sebagai tanda bahwa tempat sampah sudah penuh. Untuk kerja tempat sampah pintar menggunakan mikrokontroler ini secara keseluruhan efektif digunakan demi menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Telekomunikasi
Depositing User: Unnamed user with username 197103102001121001
Date Deposited: 22 Aug 2023 03:28
Last Modified: 22 Aug 2023 03:28
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/4869

Actions (login required)

View Item
View Item