Search for collections on PNUP Repository

Rancang Bangun Alat Pendeteksi Status Hidrasi Melalui Warna Urin

Gibran, Muh. Kahlil and Mutmainnah J., St. Ainun (2020) Rancang Bangun Alat Pendeteksi Status Hidrasi Melalui Warna Urin. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
RANCANG BANGUN ALAT PENDETEKSI .pdf
Restricted to Registered users only

Download (12MB)

Abstract

Saat ini, dibeberapa toilet umum dapat dijumpai tabel warna urin untuk mengecek tingkat hidrasi seseorang atau dapat kita sebut dengan istilah PURI (Periksa Urin Sendiri). Namun, tidak semua orang dapat mencocokkannya dengan baik karena pembacaan secara kasat mata yang kurang akurat. Oleh karena itu, pada tugas akhir ini penulis akan merancang Alat Pendeteksi Status HIdrasi Melalui Warna Urin secara otomatis.
Perancangan dilakukan untuk membantu masyarakat mengetahui status hidrasi. Selain itu, perancangan ini dilakukan untuk mencegah terjadinya dehidrasi dan membantu masyarakat mencegah terjadinya penyakit yang disebabkan oleh dehidrasi. Perancangan ini dilakukan dengan mengimplementasikan Arduino Mega2560 sebagai pengontrol data, Sensor Warna TCS3200 sebagai pembaca warna urin, Solenoid Valve sebagai katup elektronik pada saluran pembuangan urin, push button sebagai tombol check dan empty, LCD serta speaker sebagai penampil status hidrasi.
Dari hasil perancangan dan pengujian, alat pendeteksi status hidrasi melalui warna urin berjalan dengan baik berdasarkan nilai RGB yang terdapat pada warna urin yang ditetapkan berdasarkan hasil kalibrasi pembacaan sensor warna TCS3200. Penetapan status hidrasi sesuai dengan status hidrasi yang terdapat pada urine color chart.

Kata Kunci : Urine Color Chart, Sensor Warna TCS3200, LCD TFT, Solenoid Valve, Speaker.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Elektronika
Depositing User: Unnamed user with username 197509082001121002
Date Deposited: 25 Jun 2023 10:51
Last Modified: 25 Jun 2023 10:51
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/3969

Actions (login required)

View Item
View Item