Search for collections on PNUP Repository

Kuat Tekan Dan Kuat Lentur Beton Menggunakan Slag Nikel Sebagai Pengganti Sebagian Agregat Halus

Arief, Moehammad and Ismail, Nur Apryanty (2016) Kuat Tekan Dan Kuat Lentur Beton Menggunakan Slag Nikel Sebagai Pengganti Sebagian Agregat Halus. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
KUAT TEKAN DAN KUAT LENTUR BETON...pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

(Moehammad Arief dan Nur Apryanty Ismail), Kuat Tekan dan Kuat Lentur Beton dengan Menggunakan Slag Nikel sebagai Pengganti sebagian agregat halus, Makassar, (Ramlan S., S.T., M.T. dan Nur Aisyah Jalali, S.ST., M.Eng.). Slag merupakan limbah buangan dari industri pengolahan yang membentuk liquid panas yang kemudian berbentuk bongkahan menyerupai batuan alam yang terdiri dari slag padat dan slag berpori.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kuat tekan dan kuat lentur beton pada variasi slag nikel sebagai pengganti sebagian agregat halus di dalam beton.
Penelitian ini merupakan eksperimental di Laboratorium Bahan dan Struktur Beton di Jurusan Teknik Sipil dan pendekatan secara teoritis dengan besar kuat tekan beton yang akan dihasilkan apabila variasi penambahan slag nikel sebanyak
0%, 20%, 40%, 60%, dan 80% terhadap kebutuhan pasir, serta pengaruh slag nikel terhadap kuat tekan dan kuat lentur beton. Metode pengujian berdasarkan Standar Nasional Indonesia (SNI).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa beton dengan variasi slag nikel akan mempengaruhi kuat tekan beton dengan variasi slag nikel 0%, mempunyai kuat tekan rata-rata 344,02 kg/cm2, variasi slag nikel 20% nilai kuat tekan rata-ratanya
373,16 kg/cm2, variasi 40% nilai kuat tekan rata-ratanya 371,94 kg/cm2, mengalami kenaikan pada variasi 60% nilai kuat tekan rata-ratanya 396,94 kg/cm, dan variasi
80% nilai kuat tekan rata-ratanya 359,50 kg/cm2.. Dari penelitian ini juga diketahui bahwa semakin banyak kadar slag nikel yang ditambahkan pada beton maka berpengaruh pada kuat tekan yang dihasilkan.

Kata kunci : slag nikel, variasi slag, beton, kuat tekan, kuat lentur

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Jurusan Teknik Sipil > D3 Teknik Konstruksi Gedung
Depositing User: Rahmawati S.Sos
Date Deposited: 13 Jun 2023 02:12
Last Modified: 13 Jun 2023 02:12
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/3387

Actions (login required)

View Item
View Item