Search for collections on PNUP Repository

Penyusunan Anggaran Operasional Sebagai Alat Perencanaan Laba Pada Pt Bontojalling Baoji Indonesia

Bela, Nini Mahrus (2019) Penyusunan Anggaran Operasional Sebagai Alat Perencanaan Laba Pada Pt Bontojalling Baoji Indonesia. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
PENYUSUNAN ANGGARAN OPERASIONAL SEBAGAI ALAT PERANCANGAN LABA PADA PT BONTOJALLING BAOJI INDONESIA.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Tujuan utama suatu perusahaan adalah pencapaian laba yang maksimal. Salah satu pedoman kerja yang dapat digunakan untuk merencanakan laba yang diharapkan adalah anggaran operasional. Dengan anggaran tersebut maka perusahaan akan mempunyai perencanaan yang jelas mengenai pendapatan dan pengeluaran biaya dalam suatu periode. PT Bontojalling Baoji Indonesia belum menyusun anggaran operasional sampai saat ini, sehingga sulit merencanakan laba operasional yang akan dicapai.
Penelitian ini bertujuan untuk menyusun anggaran operasional sebagai alat perencanaan laba pada PT Bontojalling Baoji Indonesia. Dengan anggaran operasional tersebut, PT Bontojalling Baoji Indonesia dapat menggunakannya untuk mencapai target laba yang telah ditetapkan.
Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dalam bentuk studi kasus, dengan menggunakan volume penjualan triwulan I sampai dengan triwulan IV tahun 2018 serta triwulan I dan II tahun 2019 untuk memprediksi laba operasi dari triwulan III tahun 2019 sampai dengan triwulan IV tahun 2021.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa laba operasi pada PT Bontojalling Baoji Indonesia pada triwulan III dan triwulan IV tahun 2019 masing-masing sebesar Rp2.565.957.277,00 dan Rp2.756.765.634,00. Untuk triwulan I sampai dengan triwulan IV tahun 2020 masing-masing sebesar Rp2.782.182.834,00, Rp2.964.864.140,00, Rp3.147.408.895,00, Rp3.330.363.301,00. Sedangkan triwulan I sampai dengan triwulan IV tahun 2021 masing-masing sebesar Rp3.690.195.671,00, Rp3.881.525.337,00, Rp4.072.855.004,00 dan Rp4.264.184.671,00.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial
Depositing User: Sitti Maryam
Date Deposited: 09 Jun 2023 07:26
Last Modified: 09 Jun 2023 07:26
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/3280

Actions (login required)

View Item
View Item