Search for collections on PNUP Repository

Perbaikan Faktor Daya Dengan Kapasitor Bank Low Voltage Pada Pt. Semen Tonasa (Persero) Unit IV

A. Ratualam, A. Ratualam (2019) Perbaikan Faktor Daya Dengan Kapasitor Bank Low Voltage Pada Pt. Semen Tonasa (Persero) Unit IV. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
PERBAIKAN FAKTOR DAYA DENGAN KAPASITOR BANK LOW .pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Abstract

PT. Semen Tonasa (Persero) merupakan salah satu industri yang menggunakan banyak beban induktif, penggunaan beban yang bersifat induktif membutuhkan daya reaktif yang sangat besar sehingga membuat kualitas pasokan energi listrik menjadi buruk dan sumber (pembangkit listrik) harus mensuplai daya yang lebih besar. Pemasangan kapasitor bank pada pusat beban akan memperbaiki faktor daya dan mengurangi/meminimalisir kerugian yang terjadi. Penelitian ini bertujuan untuk menghitung besarnya nilai faktor daya sebelum pemasangan kapasitor dan menghitung besarnya nilai kompensasi daya reaktif yang dibutuhkan untuk memperbaiki faktor daya menjadi 0,9
Laporan tugas akhir ini difokuskan pada PT.Semen Tonasa (Persero) Unit IV terkhusus untuk ruangan ER 86 pada bus utama 486 CB 02 Coalmill Atox kapasitor bank selatan untuk menganalisa perbaikan faktor daya. Data yang dikumpulkan yaitu hasil pengukuran dilapangan (deskriptif) dan perhitungan berdasarkan teori. Metode yang digunakan pada laporan tugas akhir ini adalah studi literatur terkait materi yang menunjang penelitian, Observasi dilapangan, dan wawancara dengan pihak supervisor yang bertanggungjawab dengan permasalahan yang diteliti.
Berdasarkan hasil penelitian diperoleh faktor daya yang didapatkan sebelum pemasangan kapasitor pada praktik pengukuran dilapangan adalah 0,68 , adapun untuk perhitungan berdasarkan teori adalah 0,67 Untuk mengubah nilai cos φ awal dari 0,68 menjadi 0,9 membutuhkan kompensasi daya reaktif sebesar 217392,85 VAR berdasarkan metode perhitungan biasa, sebesar 216110,3 VAR berdasarkan metode segitiga daya, Sedangkan untuk perhitungan metode tabel kompensasi hasilnya ialah 205653,35 VAR

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Listrik
Depositing User: Unnamed user with username 197103102001121001
Date Deposited: 06 Jun 2023 00:48
Last Modified: 06 Jun 2023 00:48
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/3034

Actions (login required)

View Item
View Item